Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
TIMNAS Indonesia dipastikan tidak akan diperkuat oleh Eliano Reijnders dalam dua laga pamungkas Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Gelandang asal klub PEC Zwolle itu harus absen karena alasan pribadi untuk menemani sang istri yang tengah menantikan kelahiran.
Keputusan itu diambil setelah melalui diskusi bersama antara sang pemain, pelatih Patrick Kluivert dan PSSI. Hasilnya, Eliano akan tetap tinggal bersama keluarganya di Belanda. Kluivert mendukung keputusan Eliano untuk bersama keluarganya.
"Kami sepenuhnya mendukung Eliano untuk mendampingi keluarganya dalam momen penting dan penuh kebahagiaan ini. Keluarga adalah prioritas utama," ujar Kluivert dilansir laman Kita Garuda.
"Tim pelatih melakukan penyesuaian skuad, dan kami tetap optimistis dengan kekuatan tim yang akan mewakili Indonesia dalam pertandingan mendatang," imbuhnya.
Absennya Reijnders membuka ruang rotasi dalam lini serang Indonesia, khususnya di sisi kanan.
Sejauh ini, Kluivert belum akan memanggil pemain baru untuk menambal kekosongan tersebut sebagaimana dia memanggil Beckham Putra untuk menggantikan Septian Bagaskara yang cedera.
Namun, jika tidak ada tambahan pemain baru yang dipanggil, ada peluang peran Eliano bisa diberikan kepada pemain seperti Yakob Sayuri atau Egy Maulana Vikri. Yakob dan Egy dikenal memiliki kecepatan dan kreativitas yang bisa menjadi senjata penting.
Tim Garuda akan menjamu Tiongkok di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta pada 5 Juni 2025. Lima hari berselang, timnas melawat ke markas Jepang di Suita City Football Stadium.
Sementara itu, Eliano turut menyampaikan terima kasih atas pengertian dari seluruh pihak. Ia menyatakan tetap mendukung perjuangan rekan-rekannya dari jauh dan berharap timnas bisa meraih hasil maksimal.
“Terima kasih atas pengertian dan dukungan dari seluruh pendukung sepak bola Tanah Air. Saya juga harap timnas dapat memberikan hasil terbaik di pertandingan Juni mendatang,” ucap pemain berusia 24 tahun itu. (Dhk/I-1)
Ricky Kambuaya tampil sebagai starter pada laga melawan Tiongkok di Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dan mengisi posisi sayap kiri.
Dengan gol semata wayangnya ke gawang timnas Tiongkok tersebut, maka total Ole Romeny telah mencetak tiga gol dari tiga penampilannya bersama timnas Indonesia.
Laga melawan timnas Tiongkok merupakan laga kedua Joey Pelupessy bersama timnas Indonesia, kedua dimainkan di Jakarta.
Presiden Prabowo Subianto hadir untuk mendukung timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno di laga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia kontra timnas Tiongkok.
TIMNAS Indonesia meraih kemenangan penting 1-0 atas Tiongkok dalam laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga
Kelompok suporter La Grande Indonesia, yang menempati tribun utara, membentangkan tifo bergambar pendekar wayang, sosok berpenampilan gagah mengenakan penutup kepala khas wayang
Timnas Irak akan tampil di babak playoff Piala Dunia 2026 usai mengalahkan Uni Emirat Arab (UEA) dengan skor 2-1 (agregat 3-2).
Spanyol mengamankan tiket setelah bermain imbang 2-2 melawan Turki di Sevilla, Rabu (18/11).
Nico Scholtterbeck yakin timnas Jerman dapat bersaing nantinya di Piala Dunia 2026 dan bisa mengulang kesuksesan besar tim Panser pada Piala Dunia 2014 silam.
Timnas Curacao meraih tiket ke Piala Dunia 2026 setelah menahan imbang timnas Jamaika 0-0 dalam laga terakhir Kualifikasi Zona CONCACAF.
Timnas Skotlandia menyudahi penantian 28 tahun dengan lolos dramatis ke Piala Dunia 2026 setelah mengalahkan timnas Denmark 4-2 di laga kualifikasi.
Total 39 negara telah memastikan tiket untuk tampil di Piala Dunia yang untuk pertama kalinya akan diikuti 48 negara.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved