Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
EKUADOR akan menghadapi tuan rumah Indonesia dalam laga pertama Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11).
Sebagai tim tamu, Ekuador menyadari bakal mendapat tekanan besar dari suporter tuan rumah. Apalagi pertandingan akan digelar setelah acara pembukaan yang dihadiri banyak tokoh.
Gelandang Ekuador, Jairo Reyes mengakui, timnya agak grogi menatap pertandingan melawan tuan rumah Tim Indonesia U-17. Sebab tim tuan rumah didukung suporter yang bisa menjadi pemain ke-12.
"Di awal tentunya kami bakal sedikit gugup di pertandingan pertama, tetapi ini pertandingan 11 pemain melawan 11 pemain. Tentunya semua akan berjalan semakin baik setelah pertandingan pertama," kata Reyes, di sela-sela latihan di lapangan A Komplek Stadion GBT Surabaya pada Selasa malam kemarin (7/11).
Reyes menganggap Indonesia adalah tim yang kuat. Skuad Ekuador juga sudah melihat gaya permainan timnas Indonesia.
Baca juga:
> Timnas U-17 Indonesia Prioritaskan Target Lolos ke 16 Besar
> Bima Sakti tidak Ingin Pemain Terbebani
"Kami menganalisis permainan mereka, dan mempelajari bagaimana menghadapi mereka," kata Reyes.
Persaingan Grup A diprediksi bakal berlangsung sengit. Selain Indonesia dan Ekuador, juga terdapat Panama serta Maroko di Grup A. Tiga tim tamu di Grup A itu memiliki reputasi yang cukup apik.
Mereka sudah pernah merasakan bersaing di Piala Dunia U-17, berbeda dengan Indonesia yang baru akan melakoni debut.
"Kami sadar, semua yang ada di grup A adalah lawan yang kuat, ini tentu akan sulit bagi kami. Untuk diri saya pribadi, saya akan menganalisis pertandingan yang akan kami hadapi. Saya tahu itu akan berjalan dengan baik karena kami bekerja keras untuk itu," ujar Reyes. (Z-6)
PSSI baru saja mengumumkan penunjukan Nova Arianto sebagai pelatih baru Timnas Indonesia U-20. Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa Nova layak memimpin timnss Indonesia di level U-20.
Coach Nova dan para pemain timnas U-17 ini akan menjadi kerangka untuk timnas U-20.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengingatkan para pemain Timnas Indonesia U-17 untuk tidak terlena setelah mencatatkan sejarah dengan kemenangan pertama Indonesia.
Evaluasi disebutkan bukan bentuk penilaian negatif, melainkan bagian dari proses rutin untuk peningkatan performa tim.
Erick Thohir mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian Timnas U-17 Indonesia.
Kemenangan Indonesia 2-1 atas Honduras pada laga terakhir fase grup di Aspire Zone, Qatar, Senin (10/11) malam WIB, menjadi catatan bersejarah.
Persebaya memastikan seluruh pemain dalam kondisi siap “tempur” termasuk penjaga nasional Ernando Ari dipastikan akan tampil pada laga melawan Persija tersebut.
Timnas Indonesia U-19 berhasil memastikan tiket ke babak final Piala AFF U-19 2024 setelah mengalahkan Timnas Malaysia U-19 dengan skor tipis 1-0
TIM U-19 asuhan pelatih kepala Indra Sjafri telah menuntaskan pemusatan latihan (TC) dan seleksi yang dilakukan di Jakarta.
Timnas Indonesia akan mulai melakoni putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada September mendatang
PENYERANG asal Brasil, Paulo Henrique menjadi pahlawan kemenangan Persebaya Surabaya saat menjamu Bhayangkara Presisi FC dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo
PEMAIN PSIS Semarang, Taisei Marukawa mengatakan raihan satu poin dalam laga melawan Persebaya hari ini, merupakan hasil yang cukup baik bagi timnya yang melawan tuan rumah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved