Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
KETUA Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengatakan timnas Indonesia U-17 selama gelaran Piala Dunia U-17 belum tentu bermain di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta.
Piala Dunia U-17 digelar di empat stadion yaitu JIS (Jakarta Utara), Stadion Si Jalak Harupat (Kabupaten Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).
Timnas U-17 yang dilatih pelatih Bima Sakti diketahui tergabung di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko setelah dilaksanakannya pengundian babak penyisihan grup Piala Dunia U-17 2023 Indonesia di Zurich, Swiss, Jumat (15/9).
Baca juga: Piala Dunia U17, Indonesia Masuk Grup A Bersama Ekuador, Panama, dan Maroko
"Belum (timnas U-17 bermain di JIS), belum tentu. Itu nanti FIFA yang ngumumin," kata Erick seperti dilansir dari Antara.
Erick menjelaskan, belum diketahuinya timnas U-17 akan bermain di stadion mana pada ajang yang digelar pada 10 November sampai 2 Desember itu adalah karena aspek komersial.
Menurutnya, hingga kini induk sepak bola terbesar di dunia tersebut masih berkoordinasi untuk nantinya menyodorkan formula terbaik agar gelaran kejuaraan dunia antar pesepak bola muda di Indonesia ini berjalan sukses.
"Yang pasti FIFA pasti kan ada komersilnya. Dia akan melihat dari pembagian grup seperti ini nanti ini sebaiknya di kota apa, ada hitung-hitungannya lah," ucap Erick.
Baca juga: FIFA Buka Pendaftaran untuk Beli Tiket Piala Dunia U-17
"Walaupun gimana, pasti dia (FIFA) ingin juga banyak penonton, ada target penonton. Ya kalau kita lihat kan kesuksesan beberapa negara itu ada target penonton. Nah ini yang saya lagi nunggu FIFA juga target penontonnya berapa ini," tambahnya.
"Kembali kita mau menjadi penyelenggara yang sukses. Karena kalau U-17 sukses siapa tahu ke depan bisa bidding Piala Dunia," imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama, pria 53 tahun itu juga belum dapat memastikan stadion yang akan digunakan untuk laga pembuka Piala Dunia U-17 antara Indonesia dan Ekuador.
"Saya tidak pernah bicara itu (JIS jadi venue laga pembuka). Yang saya selalu bicara JIS kita persiapkan untuk U-17. Lalu juga Si Jalak Harupat, Gelora Bung Tomo, dan juga Manahan. Tetapi untuk bagaimana tim Indonesia di mana, grup ini di kota mana saya masih belum dapat. Kita tunggu saja gitu," ucap Erick.
JAWA Barat sudah siap menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17. Stadion Si Jalak Harupat, di Soreang, Kabupaten Bandung, akan menjadi salah satu lokasi pertandingan.
Sejumlah mekanisme pengamanan selama perhelatan pertandingan telah disepakati oleh tim.
Kami targetkan 20 ribu penonton bisa hadir di stadion setiap harinya
Pengujian dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan dan kinerja sistem proteksi kebakaran
Untuk itu, Pemkab Bandung dan panitia dari FIFA menyediakan areal parker penonton di dua titik lokasi, yakni di kawasan Gedong Budaya Soreang (GBS) dan kawasan kantor Pemkab Bandung
Momen Piala Dunia U-17 menjadi ajang promosi pariwisata dan pemasaran UMKM, sehingga berdampak terhadap perekonomian daerah dan kesejahteraan Masyarakat
Ada tiga klub dari Spanyol yang akan bertanding, yakni Real Madrid U-18, FC Barcelona U-18, Atletico Madrid U-18, sedangkan Indonesia menurunkan Indonesia All Stars U-20.
Keunggulan Atletico berlanjut 10 menit kemudian lewat Adrian Diaz menambah pundi-pundi gol Atletico Madrid.
JIS menjadi lokasi IYC 2021 hingga 19 April mendatang. Selain Bali United U-18 dan Atletico Madrid U-18, Barcelona U-18 dan Indonesia All Star U-20 juga berpartisipasi dalam turnamen ini
Gol Barcelona U-18 dicetak oleh Jorge Diaz pada menit ke-9 dan 68' serta Nil Caldero Soteres menit ke-44 dan Jan Molina Vilaseca 75'.
Menurut Sandhika, salah satu yang dapat ditiru dari dua tim Eropa di IYC 2021, Barcelona dan Atletico Madrid adalah soal dasar-dasar bermain sepak bola.
Barcelona U-18 melaju ke final IYC 2021 usai mengalahkan Bali United U-18 dengan skor 4-0, di Stadion Internasional Jakarta (JIS), Jakarta, Minggu (17/4).
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved