Minggu 26 Maret 2023, 05:01 WIB

McTominay Cetak Dua Gol Saat Skotlandia Tekuk Siprus

Basuki Eka Purnama | Sepak Bola
McTominay Cetak Dua Gol Saat Skotlandia Tekuk Siprus

Twitter @ScotlandNT
Gelandang Skotlandia Scott McTominay melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Siprus di laga kualifikasi Piala Eropa 2024.

 

PEMAIN pengganti Scott McTominay mencetak dua gol larut untuk memastikan Skotlandia menang 3-0 atas Siprus di laga perdana mereka di kualifikasi Piala Eropa 2024 di Hampden Park, Sabtu (25/3) malam.

Gelandang Aston Villa John McGinn membawa Skotlandia memimpin pada menit 21 namun laga berlangsung membosankan sebelum McTominay masuk sebagai pemain pengganti dan mencetak gol pada menit 87 dan menambah satu gol lagi di masa injury time.

Siprus mengakhiri laga dengan 10 pemain setelah Nicholas Ioannu diusir wasit karena mendapatkan kartu kuni kedua.

Baca juga: Zlatan Ibrahimovic Jadi Pemain Tertua Kedua Tampil di Kualifikasi Piala Eropa

Kemenangan Skotlandia atas Siprus di Glasgow itu merupakan kemenangan pertama Tartan Army di laga pembuka kualifikasi Piala Eropa sejak 2006.

Namun, ujian lebih berat telah menanti timnas Skotlandia karena mereka akan menjamu Spanyol pada Rabu (29/3) dini hari WIB.

Meski begitu, kemenangan atas Siprus ini sangat penting bagi Skorlandia karena terjadi hanya dua hari sejak Steve Clarke mengumumkan perpanjangan kontrak dengan timnas hingga Piala Dunia 2026.

Baca juga: Prancis Taklukan Belanda 4-0 di Piala Eropa 2024

Penjaga gawang Angus Gunn melakukan debut untuk timnas Skotlandia menggantikan Craig Johnson yang mengalami cedera. Gunn sudah harus bekerja menyelamatkan gawangnya pada menit 17 ketika menahan tendangan jarak jauh Grigoris Kastanos.

Beberapa menit kemudian, Skotlandia berhasil membuka keunggulan. Tendangan keras kapten Tartan Army Andy Robertson melepaskan tendangan keras yang memantul dan disambar McGinn untuk menjebol gawang Siprus. Gol itu sempat diperiksa VAR sebelum disahkan.

Laga kemudian berlangsung membosankan sebelum McTominay mencetak gol memanfaatkan umpan sundulan Lyndon Dykes setelah menerima umpan silang Ryan Christie pada menit 87.

Gelandang Manchester United itu kemudian mencetak gol keduanya lewat tendangan jarak jauh di menit ketiga masa injury time.

Skor 3-0 untuk kemenangan Skotlandia atas Siprus di laga kualifikasi Piala Eropa 2024 bertahan hingga laga usai. (AFP/Z-1)

Baca Juga

AFP/FRANCK FIFE

Messi Dipastikan akan Tinggalkan PSG

👤Basuki Eka Purnama 🕔Minggu 04 Juni 2023, 06:45 WIB
"Setelah dua musim di ibu kota Prancis, petualangan Leo Messi bersama Paris Saint-Germain akan berakhir pada akhir musim...
AFP/ANDY BUCHANAN

Hazard akan Tinggalkan Real Madrid

👤Basuki Eka Purnama 🕔Minggu 04 Juni 2023, 06:30 WIB
Hazard, 32, bergabung dengan Real Madrid dari Chelsea pada 2019 dengan nilai transfer sebesar 115 juta...
AFP/Odd ANDERSEN

Leipzig Sukses Pertahankan Gelar DFB Pokal

👤Basuki Eka Purnama 🕔Minggu 04 Juni 2023, 06:27 WIB
Setelah tampil di empat dari lima final terakhir DFB Pokal, gelar kedua dalam dua musim terakhir ini menahbiskan Leipzig sebagai klub papan...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya