Rabu 08 Februari 2023, 09:45 WIB

Ten Hag Tegaskan Waspadai Leeds

Basuki Eka Purnama | Sepak Bola
Ten Hag Tegaskan Waspadai Leeds

AFP/Lindsey Parnaby
Manajer Manchester United Erik ten Hag.

 

ERIK ten Hag memperingatkan para pemain Manchester United untuk tidak meremehkan Leeds United, yang akan mereka hadapi di laga Liga Primer Inggris, Kamis (9/2) dini hari WIB, meski klub itu sedang tidak memiliki manajer setelah memecat Jesse Marsch.

Pelatih asal Amerika Serikat (AS) itu dipecat pada Senin (6/2) setelah Leeds gagal menang dalam tujuh laga dan kini hanya unggul selisih gol di atas zona degradasi.

Satu-satunya kekalahan Manchester United di 15 laga terakhir di semua kompetisi adalah dari pemuncak klasemen Liga Primer Inggris Arsenal. Namun, sebelumnya, Setan Merah dikalahkan Aston Villa di laga pertama Unai Emery sebagai pelatih.

Baca juga: Antony, Martial, dan McTominay Dipastikan Absen Saat MU Jamu Leeds

"Kita harus mewaspadai hal itu," ujar Ten Hag, Selasa (7/2). "Ketika Jesse Marsch masih memimpin, pola permainan mereka jelas. Kini, ada kemungkina hal itu akan berubah. Kita akan lihat di lapangan besok."

"Kita harus mengantisipasi hal itu. Bedannya dengan kala melawan Villa, mereka memiliki sepekan bersama Emery. Kini, mereka (Leeds) tidak memiliki hal itu," lanjutnya.

Laga di Old trafford pada Kamis (9/2) dini hari WIB akan menjadi yang pertama dalam dua laga dalam tempo lima hari dengan Manchester United akan bertandang ke markas Leeds pada Minggu (12/2). (AFP/OL-1)

Baca Juga

AFP/CHRISTOF STACHE

Chiesa dan Dimarco Absen Bela Italia di Kualifikasi Piala Eropa 2024

👤Basuki Eka Purnama 🕔Selasa 21 Maret 2023, 06:45 WIB
Gelandang Juventus Chiesa ditarik keluar lapangan karena cedera saat Bianconeri mengalahkan Inter Milan di laga Serie...
Twitter @dureghello

Pendukung Lazio Kembali Dikecam karena Yel-Yel Antisemit

👤Basuki Eka Purnama 🕔Selasa 21 Maret 2023, 06:15 WIB
Unggahan di Twitter itu juga menampilkan foto pendukung Lazio mengenakan jersey bertuliskan Hitlerson di punggung dan nomor 88, kode untuk...
AFP/John MACDOUGALL

Mancini Ingin Persembahkan Kemenangan untuk Vialli di Laga Kualifikasi Piala Eropa Kontra Inggris

👤Basuki Eka Purnama 🕔Selasa 21 Maret 2023, 06:00 WIB
Laga kualifikasi Piala Eropa 2024 melawan Inggris, Kamis (23/3), akan menjadi laga pertama timnas Italia sejak kematian...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya