Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
YUSUF Helal Bidik Debut di Persija
Persija Jakarta akan menjalani pekan kedua BRI Liga 1 2022/2023 menjamu Persis Solo di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (31/7) sore.
Amunisi baru lini depan Persija asal Bahrain Abdulla Yusuf Helal, mengincar laga debutnya melawan Persis.
Abdulla Yusuf Helal menjadi nama terbaru mengisi rekrutan tim ibu kota untuk slot Asia. Mantan pemain Slavia Praha itu sudah melakoni latihan bersama skuad Macan Kemayoran dan menanti debutnya di Liga 1.
"Saya harus bekerja sekeras mungkin agar pertandingan pada 31 Juli saya siap bermain," kata Yusuf Helal.
"Saya cukup memahami yang diinginkan pelatih. Kami pun sempat berdiskusi soal hasil pertandingan (pekan pertama Liga 1) melawan Bali United," imbuhnya.
Bek Persija Maman Abdurahman menilai kehadiran Yusuf memberi pengaruh positif bagi tim. Dia diharapkan menjadi amunisi baru untuk urusan mencetak gol setelah kepergian Marco Simic.
"Kedatangannya (Yusuf) sudah memberikan pengaruh dalam setiap sesi latihan kami. Selain itu Yusuf juga memberikan pengaruh baik di dalam dan luar lapangan," sebut Maman.
Berkaca dari kekalahan kontra Bali United di pekan pertama, Maman mengungkapkan para pemain sudah mengantongi evaluasi dari pelatih Thomas Doll. Kekurangan yang menyebabkan tak maksimalnya hasil laga perdana pun diperbaiki setiap sesi latihan.
Meski Persis di laga pertama juga menelan kekalahan dari Dewa United, Persija tak ingin merasa di atas angin.
"Yang pasti kami sudah mengevaluasi kekurangan dan kelemahan. Dalam sesi latihan kami melakukan yang terbaik untuk memperbaikinya," ucapnya.
"Pelatih minta kami fokus dengan tim kami sendiri. Sebelumnya pelatih melakukan evaluasi dari hasil minggu lalu dan kami sudah melakukan perbaikan," imbuh Maman. (OL-8)
BRI Liga 1 sukses digelar dengan penerapan bubble to bubble disertai penerapan protokol kesehatan (prokes) yang disiplin.
Masalah tersebut diakui Doll sebagai bahan evaluasi utama jelang pertandingan perdana tim Macan Kemayoran pada 23 Juli melawan tuan rumah Bali United
MADURA United FC pesta gol setelah mengalahkan Barito Putera dengan skor telak 8-0 pada laga perdana Liga 1 2022/2023
Persebaya yang musim lalu finis di peringkat kelima berhasrat menaja kompetisi 2022/2023 ini dengan awal positif.
Salah satu penggawa Persikabo, Gilang Ginarsa, mengaku memiliki optimisme tinggi jelang laga kontra Persebaya
Kemenangan ini sekaligus menjadi obat pelipur lara bag Borneo FC yang dikalahkan Arema FC pada ajang Piala Presiden
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved