Anggota Skuat Sepak Bola untuk PON 2021 Maksimal 20 Pemain

Basuki Eka Purnama
17/12/2020 06:23
Anggota Skuat Sepak Bola untuk PON 2021 Maksimal 20 Pemain
Laga final sepak bola PON XIX/2016 antara Jawa Barat dan Sulawesi Selatan.(Dok MI/ROMMY PUJIANTO )

PERSATUAN Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menetapkan kuota pemain untuk setiap tim sepak bola di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 di Papua adalah maksimal 20 orang.

Dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta, Rabu (16/12), keputusan itu menjadi hasil dari rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang digelar secara virtual, Rabu (16/12).

Selain itu, PSSI juga mempersilakan setiap tim peserta untuk diperkuat maksimal tiga pemain profesional.

Baca juga: Persija dan Bali United Wakili Indonesia di Piala AFC 2021

Ketiga pemain itu pun dapat diturunkan sekaligus di atas lapangan saat berlaga.

PON XX akan berlangsung pada 2-13 Oktober 2021 di Papua dan mempertandingkan 37 cabang olahraga, termasuk sepak bola.

Sepak bola sendiri terdiri dari dua nomor yaitu putra dan putri.

Untuk sektor putra, sudah ada 12 tim yang dipastikan tampil di PON XX yaitu Jawa Tengah, Jawa Timur, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Timur,
Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Maluku Utara, Aceh, Sumatra Utara, Bengkulu, Jawa Barat, dan Papua.

Sementara, masih dari rapat Exco PSSI, PSSI memutuskan kongres tahunan mereka berlangsung pada 26-28 Februari 2021.

Akan tetapi, belum dipastikan apakah kongres itu diadakan secara tatap muka atau virtual karena masih melihat situasi pandemi covid-19 di Tanah
Air. (Ant/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya