Piala Dunia U20 Dibuka Tanpa Seremoni

Andhika Prasetyo
20/10/2020 13:52
Piala Dunia U20 Dibuka Tanpa Seremoni
Pekerja melakukan perawatan rumput Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) sebagai persiapan Piala Dunia U20(ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)

PIALA Dunia U20 yang digelar di Indonesia pada 2021 akan dibuka tanpa ceremony atau perayaan.

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengungkapkan FIFA ingin pembukaan cukup ditandai dengan pidato singkat berdurasi delapan menit dari pemerintah dan FIFA.

"Itu memang sudah menjadi kebiasaan di pembukaan Piala Dunia U-20. Presiden Jokowi memutuskan untuk ikuti saja apa yang diarahkan FIFA," ujar Zainudin usai mengikuti rapat terbatas, Selasa (20/10).

Baca juga: Jelang PD U20, Sumsel Tuntaskan 16 Rekomendasi PSSI

Sebelumnya, pemerintah berniat menggelar acara atraksi hiburan di stadion yang menjadi tempat pertandingan pembuka. Namun, FIFA menolak dengan alasan kegiatan tersebut akan merusak rumput lapangan.

"Awalnya, kita berharap kalau pertandingan pembuka pukul 19.00 WIB, kita bisa memulai hiburan pukul 16.00 WIB. Tapi FIFA khawatir dengan rumput di lapangan meski sudah pakai. Jadi kami ikut saja sehingga arahan pembukaan hanya pidato saja," jelasnya.

Adapun, terkait apakah pertandingan bisa dihadiri penonton secara langsung, ia belum bisa memastikan. Hal itu sangat bergantung pada situasi yang terjadi pada waktu tersebut dan FIFA yang akan memutuskan.

"Kita berharap Mei dan Juni itu sudah bisa ditonton setidaknya setengah dari kapasitas tampung. Itu nanti kita lihat. Yang jelas yang menetukan adalah otoritas yang diberi kewenangan untuk protokol kesehatan covid-19 dan FIFA itu sendiri," tuturnya.(OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya