Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Akun Surel Dibobol Peretas

(TheSun/Faj/R-2)
28/2/2020 04:55
Akun Surel Dibobol Peretas
manajer Manchester City, Pep Guardiola.((Photo by JAVIER SORIANO / AFP))

SEORANG peretas mengaku berhasil membobol akun surel (surat elektonik/e-mail) manajer Manchester City, Pep Guardiola. Peretas yang tidak diketahui namanya itu mengatakan ia mengetahui setiap informasi dengan detail yang ada di surel tersebut. Ia pun berencana melelang akun surel Pep tersebut dengan harga Rp1,7 miliar atau 100 ribu pound sterling.

Dilansir dari The Sun, peretas tersebut mengetahui pesan yang dikirim dan diterima eks pelatih Barcelona tersebut. Ia juga mengetahui nomor telepon dan alamat surel pemain asuhan Pep.

"Saya bisa mengaksesnya dari telepon genggam saya. Ini ialah pekerjaan paling mudah yang pernah saya lakukan," ungkap peretas tersebut.

Tak sampai di situ, peretas itu juga mengatakan mengetahui percakapan Pep dengan beberapa pemain incaran, seperti Matthijs de ligt dan Sokratis Papastathopoulos. "Ini semua ada di surelnya. Dia tidak menyadari semua kontak di telepon genggamnya itu juga disalin ke alamat surel," ungkap peretas itu. (TheSun/Faj/R-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Triwinarno
Berita Lainnya