Borneo Bersiap Hadapi Arema

Cahya Mulyana
21/5/2019 16:10
Borneo Bersiap Hadapi Arema
laucing jersey borneo fc(ist)

ASISTEN pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin mengatakan timnya tidak terpengaruh dengan potensi penundaan laga melawan Arema FC karena bertepatan dengan pengumuman hasil Pemilu 2019 pada Rabu (22/5). Pihaknya tetap fokus mempersiapkan seluruh kekuatan untuk meraih kemenangan dalam laga kandang di laga Liga 1 itu.

"Kita tidak terpengaruh dengan isu yang berkembang dengan pengunduran jadwal karena polisi tidak keluarkan izin, sampai sekarang kondisinya masih jalan terus normal dan kita persiapkan tim untuk lawan Arema," katanya dilansir dari laman resmi Borneo FC, Selasa (21/5).

Ahmad menambahkan, timnya sudah melakukan evaluasi terkait lawan yang dihadapi. Ini penting untuk mengetahui karakter dari permainan Arema musim ini. "Coach Gomez dan staf juga sudah melakukan evaluasi dan mengamati permainan mereka terakhir saat lawan PSS, dari situ kita akan pelajari kekuatan Arema," jelasnya.

Baca juga: PSSI Usut Kerusuhan di Laga PSS vs Arema

Apalagi menurutnya suasana tim yang masih dalam keadaan on fire. Ya meski hasil imbang mereka dapatkan dalam laga perdana, para pemain Borneo FC masih bersemangat untuk menang apalagi laga kedua ini akan berlangsung di Segiri, markas mereka.

"Suasana tim pun juga bagus, semua masih penasaran dengan kemenangan dan semoga semua berjalan dengan lancar," tutupnya. (OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto
Berita Lainnya