Headline

PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah menetapkan tarif impor baru untuk Indonesia

Fokus

MALAM itu, sekitar pukul 18.00 WIB, langit sudah pekat menyelimuti Dusun Bambangan

Mourinho Berminat Jadi Juru Taktik Timnas Portugal

Patrick Pinaria
02/4/2019 16:30
Mourinho Berminat Jadi Juru Taktik Timnas Portugal
Jose Mourinho pernah melatih banyak tim besar seperti Real Madrid, Chelsea, dan Manchester United.(AFP/Sebastien Bozon)

JOSE Mourinho ternyata punya hasrat untuk melatih timnas Portugal. Namun, ia tidak terburu-buru mengambil jabatan tersebut.
 
Masa depan Mourinho masih menuai pertanyaan. Sejak dipecat Manchester United pada Desember 2018, pelatih berusia 56 tahun tersebut belum memutuskan tim baru yang akan ditanganinya.

Sudah beberapa klub santer dikaitkan dengan Mourinho. Teranyar, pria asal Portugal tersebut dikaitkan dengan Paris Saint-Germain. Namun, belum ada kesepakatan di antara keduanya saat ini.

Terkait melatih klub, Mourinho belum berani berkomentar lebih jauh, kendati ingin melatih kembali pada musim depan. Namun, ketika ditanyakan soal melatih timnas Portugal, Mourinho mengaku punya hasrat untuk mengambil jabatan tersebut.

Baca juga: Mourinho Ingin Melatih Lagi

"Fernando Santos tidak perlu khawatir dengan jabatannya. Saya tidak tertarik melatih timnas Portugal sekarang atau dalam beberapa waktu ke depan. Kami teman baik," ujar Mourinho.
 
"Ini adalah sesuatu yang ingin saya lakukan sebelum pensiun, tetapi perjalanan karier saya masih panjang. Saya tidak akan melatih timnas sekarang. Kami akan melihat apakah ada peluang atau tidak," tambahnya.

Portugal ditangani Fernando Santos sejak 2014. Selama lima tahun dilatih Santos, Portugal berhasil dibawa menjadi juara Piala Eropa 2016.
 
Namun, masa depannya sedang menjadi perbincangan hangat. Sebab, sang pelatih gagal memberikan hasil impresif usai memenangkan gelar Piala Eropa 2016. Teranyar, Portugal gagal meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir. (Goal/Medcom/OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik