Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Pogba Sebut Kante Punta 15 Paru-Paru

Basuki Eka Purnama
22/6/2018 13:05
Pogba Sebut Kante Punta 15 Paru-Paru
(AFP/JORGE GUERRERO)

PAUL Pogba melontarkan pujian kepada rekan setimnya di timnas Prancis, N'Golo Kante, setelah Les Bleus memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Dunia, Kamis (21/6).

Prancis menang 1-0 atas Peru di Yekaterinburg di laga lanjutan Grup C Piala Dunia.

Prancis harus bertahan di mayoritas babak kedua namun Kante membuktikan kehebatan dirinya dengan menyapu semua serangan yang terjadi di depan lini belakang Prancis.

"Kami tampil apik sebagai tim. Namun, dengan NG (Kante), semuanya lebih mudah. Dia berlari kemana-mana. Dia punya 15 paru-paru," ungkap Pogba.

"Sepak bola menjadi lebih mudah dengan pemain seperti dia," imbuhnya.

Prancis akan berhadapan dengan Denmark pada Selasa (26/6) di laga pamungkas Grup C. (AFP/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya