Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KETUA Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, menanggapi pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang menyebut hubungan antara Partai Gerindra dan PDIP seperti kakak dan adik. Menurut Bahlil, Partai Golkar juga memiliki kedekatan yang serupa.
“Semua kita, adik-kakak,” ujar Bahlil saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (22/7).
Ia juga menegaskan bahwa hubungan antara PDIP dan pemerintah tetap terjalin dengan baik. Meskipun PDIP berada di luar pemerintahan.
“Harus baik dong,” ucapnya singkat.
Terkait kemungkinan PDIP berada di barisan oposisi, Bahlil enggan berkomentar banyak. Ia menyerahkan sepenuhnya kepada Presiden Prabowo.
“Itu hak prerogatif presiden. Pokoknya sebangsa setanah air kita harus baik,",” tuturnya.
Presiden Prabowo Subianto menyebut Partai Gerindra dan PDIP merupakan kakak-adik. Hal tersebut ia sampaikan langsung di depan putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani.
Prabowo mengatakan hal itu di sela-sela pidatonya dalam acara peluncuran kelembagaan 80 ribu Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di Klaten, Jawa Tengah. Puan turut hadir memenuhi undangan sebagai Ketua DPR RI.
"Ini sebenarnya PDIP sama Gerindra ini kakak adik," kata Prabowo. (Bob/P-3)
Jamiluddin menilai Presiden Prabowo Subianto perlu menunjukkan keberpihakannya kepada rakyat dengan bersikap tegas terhadap usulan tersebut.
Ketahanan energi dan hilirisasi sebagai pilar strategis transformasi ekonomi nasional.
usulan pembentukan koalisi permanen dalam Rapimnas I Partai Golkar perlu dicermati secara serius agar tidak mengancam fungsi demokrasi di parlemen
Arah pembangunan ke depan harus seiring dengan penataan ulang kawasan hutan yang berfungsi sebagai daerah tangkapan air.
Gagasan koalisi permanen ini merupakan transformasi pola kerja sama politik.
KETUA Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia mencopot Musa Rajekshah (Ijeck) dari jabatan Ketua DPD Golkar Sumatera Utara (Sumut).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved