Headline
Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.
Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.
Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan
PARTAI Solidaritas Indonesia (PSI) mempublikasi hasil elekronik-voting atau e-voting sementara calon ketua umum (caketum) partainya untuk masa kepemimpinan periode 2025-2030. Hasil akhir perolehan suara akan diumumkan pada Kongres PSI pada 19-20 Juli 2025 di Solo Jawa Tengah.Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum PSI, Andy Budiman menuturkan pemilihan caketum PSI akan berlangsung mulai 12-18 Juli 2025. Adapun hasil sementara, Ronald Aristone Sinaga atau akrab disapa Bro Ron berada di posisi teratas.
“Saya tengok itu yang nomor satu itu Bro Ron,” kata Andy Budiman pada Sabtu, (12/7).
Selanjutnya, posisi kedua kata dia ditempati oleh putra bungsu Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dan disusul Agus Mulyono Herlambang di posisi ketiga.
“Nomor 2 saya lihat Mas Kaesang, nomor 3 Bro Agus,” ungkap dia.
Dia menyebut, hasil e-voting caketum PSI yang masih bersifat sementara ini bisa saja berubah dalam beberapa waktu. Bisa saja, kata Andy, Agus Mulyono atau Kaesang menyusul di posisi pertama.
“Tapi itu sementara, sekali lagi, kita masih belum tahu. Nanti mungkin Bro Agus nyusul, Mas Kaesang nyusul, belum tahu juga,” pungkas dia.
DPT Pemilihan Raya PSI Capai 187.306 Orang
PSI juga mengumumkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam Pemilihan Raya Ketua Umum mencapai 187.306 orang. Sementara itu, hingga Sabtu (12/7), lebih dari 10.000 kader sudah memilih calon ketua umum PSI.
“Data tersebut yang berhasil kami verifikasi sampai Kamis 10 Juli pukul 00.00 WIB. Jadi ada 187.306 anggota PSI yang berhak untuk memilih Ketua Umum dalam Pemilihan Raya,” kata Sekretaris Steering Committee Kongres PSI, Beny Papa.
Verifikasi dilakukan Tim Data Centre DPP PSI sejak Mei lalu melalui pengiriman pesan WhatsApp. Namun, tidak semua pesan berhasil diterima.
“Dalam proses itu tidak semua pesan berhasil terkirim, ada karena nomornya sudah tidak aktif atau karena alasan lain. Beberapa juga menyatakan bukan anggota lagi,” ucapnya.
Benny menjelaskan seluruh anggota yang masuk DPT dapat memberikan suaranya secara daring untuk memilih Ketua Umum PSI yang baru melalui situs vote.psi.id.
“Tata cara memilih juga sangat muda sehingga semua anggota bisa menggunakan haknya dengan baik. Kami menghimbau seluruh anggota yang sudah terverifikasi agar menggunakan hak suaranya sebelum batas waktu 18 Juli pukul 00.00 WIB,” ungkapnya. (H-4)
KaesangĀ mengajukan surat cuti dari Ketum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) setelah resmi mendaftar sebagai calon Ketua Umum (Caketum) PSI.
BURSA calon ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) berpotensi sepi peminat jika Presiden ke-7 RI Joko Widodo benar-benar mendaftarkan diri dalam kontes Pemilu Raya PSI
Salah satu visi yang dibawa dalam kontestasi Pemilu Raya PSI 20205, Bro Ron ingin mengubah pandangan PSI sebagai partai dinasti.
Ronald Aristone Sinaga, yang dikenal luas di media sosial dengan nama Broron, resmi mendaftarkan diri sebagai calon ketua umum (caketum) PSI.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved