Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
DEPARTEMEN Kajian dan Aksi Strategis BEM FEB UI menggelar diskusi yang bertajuk Sarasehan Untuk Negeri (Seruni) dengan menghadirkan pakar, politisi hingga aktivis pada Rabu (22/11).
Project Office Guswira Danang menerangkan, Seruni adalah kegiatan diskusi sekaligus edukasi politik yang secara rutin diadakan tiap tahun oleh Departemen Kajian Aksi Strategis BEM FEB UI.
"Seruni yang sekarang ini telah memasuki tahun ke-9. Jadi esensi Seruni ini diskusi sekaligus edukasi sosial politik. Dari nama saja Sarasehan Untuk Negeri yang berarti diskusi untuk negeri berarti acara ini," kata Danang dalam keterangan tertulis, Rabu (22/11).
Danang mengatakan, Seruni diharapkan dapat mengedukasi masyarakat terutama peserta yang hadir agar lebih memahami isu sosial politik yang ada di Indonesia.
"Apalagi kita sudah mendekati tahun pemilu, agar mereka bisa aware terhadap manipulasi politik, memilih capres yang benar sebagai warga negara mendekati pesta demokrasi ini makanya kita adakan Seruni untuk tingkatkan awareness supaya nanti mereka tidak kosong soal isu sosial politik dan tahu untuk memilih siapa," ucap dia.
Danang mengatakan, kebanyakan yang hadir mahasiswa mahasiswa. Mungkin pada pemilu pertama kali memilih. Mereka banyak dari mereka yang masih bingung dan tidak tahu bagaimana menyikapi pemilu tahun ini.
"Seruni hadir untuk mencerahkan mereka di Pemilu pertama mereka sudah siap. Jadi bisa memilih secara objektif tidak subjektif saja misalnya visi misinya cocok suitable dengan permasalahan politik di Indonesia, ini solutif dengan permasalah politik biar nanti para audiense bisa memilih," ujar dia.
Seruni terbagi menjadi dua sesi. Pada sesi pertama Prof. Yusril Ihza Mahendra, Prof Bambang Brodjonegoro dan Haris Azhar. Sesi keduanya Faldo Maldini, Panda Nababan, Feri Amsari, dan Fakhri Hamzah.
Sementara itu, salah satu mahasiswa Audie Hisyam mengapresiasi adanya acara diskusi politik yang digagas oleh Departemen Kajian dan Aksi Strategis BEM FEB UI. Menurut dia, pemilih muda cukup banyak pada pemilu 2024.
Diharapkan, kegiatan ini pun dinilai bermanfaat karena memberikan pemahaman kepada generasi muda terkait penting berpartisipasi di dalam pemilu.
"Ini bisa jadi sarana edukasi untuk mengetahui bagaimana proses pemilu dan bagaimana proses penentuan kebijakan dari berbagai perspektif dari segi ekonomi ataupun politik dan hukum. Jadi kita bisa melihat acara ini tuh hal yang sangat baik untuk edukasi proses pemilihan pemilu," ujar dia.
Hal yang sama juga disampaikan, Anita mengatakan, Seruni mengajarkan para pemilih pemula dalam memilih calon presiden dan wakuil presiden.
"Dilihat bukan hanya visi misinya saja tapi bagaimana nanti 10 tahun ke depan atau 20 ke depan, dan menghadapi Pemilu 2024 saya jujur masih bingung karena belum ada pengalaman, tapi dengan adanya kegiatan ini saya bisa upgrade pengetahuan untuk memilih capres-cawapres yang terbaik," ujar dia. (Z-6)
Dalam penyusunan Peraturan KPU (PKPU), termasuk aturan soal keterwakilan 30% perempuan dalam pencalonan legislatif dan syarat pencalonan mantan narapidana.
PENYELENGGARAAN Pemilu 2024 menuai sorotan, kali ini bukan hanya soal teknis kepemiluan, melainkan juga persoalan etika dan gaya hidup mewah para komisioner KPU.
KONTESTASI Pemilu 2024 meninggalkan catatan kelam, khususnya dalam penyelenggaraan pemilu di luar negeri, mulai dari tahap prapemungutan suara, pemungutan, hingga pascapemungutan.
Mantan Wapres AS Kamala Haris mengkritik Joe Biden dalam memoarnya. Ia menyebut keputusan Biden mencalonkan diri pada Pemilu 2024 sebagai tindakan nekat.
KPU RI melakukan kontrak dengan broker Alfalima Cakrawala Indonesia untuk penyewaan private jet.
KOMISI Pemilihan Umum (KPU) menegaskan bawa penyewaan pesawat jet saat pelaksanaan Pemilu 2024 dilakukan sebagai langkah operasional strategis dalam situasi luar biasa.
Founder sekaligus Pemimpin Umum Suratkabar Kampus UI Salemba, Antony Z Abidin, menekankan pentingnya warisan nilai profesionalisme dan etika jurnalistik.
Universitas Indonesia menggandeng Bank Sampah Alamanda Sejahtera dalam kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang menyasar anak-anak sekolah dasar di Kota Bekasi.
FEB UI melaksanakan program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa edukasi pengelolaan sampah organik dan anorganik bagi ibu rumah tangga.
Universitas Indonesia bersama Universitas Sumatera Utara memberikan layanan kesehatan dan pendampingan psikososial bagi penyintas banjir bandang di Sumatra Utara
Salah satu terobosan dalam program ini adalah penempatan unit filter air bersih dan fasilitas internet di Puskesmas Batipuh Selatan.
Kegiatan ini bertujuan membekali relawan dengan pengetahuan dan keterampilan dasar Psychological First Aid sebagai respons awal dalam situasi krisis dan bencana.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved