Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Pengawas Pemilu (Bawaslu) mencatat lima daerah paling rawan dalam pelaksanaan kampanye rapat umum yang dimulai pada Minggu (24/3). Empat wilayah di antaranya ada di daerah timur Indonesia.
"Indeks kerawanan sudah kami petakan. Teratas ada di Indonesia timur. Pertama Papua Barat, Papua, Maluku, Maluku Utara, dan Sumatra Utara," jelas anggota Bawaslu Rahmat Bagja di Gedung KPU, Menteng, Jakarta, Jumat (22/3).
Ia menyebut bahwa di Papua misalnya, kerawanan yang terjadi terkait adanya Kelompok Kriminal Sipil Bersenjata (KKSB). Di mana pernah terjadi penembakan pesawat oleh KKSB.
"Seperti itu contoh masalahnya. Kita minta bantuan TNI dan Polri. Misalnya dalam pengangkutan logistik ekspedisi," ujarnya.
Bagja mengatakan, pihaknya menyiapkan standar operasi prosedur (SOP) penanganan pelanggaran agar jika ada masalah saat rapat umum bisa segera diselesaikan. "Penyelesaian sengketa di tempat (kejadian kampanye). Jadi ada pengawasan, ada sengketa diselesaikan hari itu pada jam itu. Hadir Panwascam dan tim kampanye," ucapnya.
Baca juga: Daerah Rawan Konflik Pemilu Diprediksi Bertambah
Menurut dia, penyelesaian masalah di tempat agar tidak ada pidana karena repot harus ada pembuktian dan lainnya. "Sehingga konflik itu diselesaikan di awal. Alternatif terhadap konflik atau alternatif terhadap sengketa," sambung Bagja.
Komisioner KPU Wahyu Setiawan mengimbau kepada peserta pemilu agar benar-benar melaksanakan aturan rapat umum yang ada. Salah satunya dengan tidak berpindah zonasi kurang dari dua hari. Ia juga mengaku sampai hari ini para peserta pemilu belum memberikan jadwal kampanye rapat umum di hari pertama.
"Imbauan kita soal kampanye rapat umum itu ya mohon dimanfaatkan sebaik-baiknya. Laksanakan prosedur dan ketentuan yang berlaku. Itu saja," tandasnya. (A-1)
inDrive berupaya menjawab tantangan lonjakan permintaan penumpang di Bandung yang belum sepenuhnya diimbangi ketersediaan armada,
Kampanye #PlayMyWay dilakukan sepanjang 2025 dengan berbagai aktivitas yang merangkul berbagai pihak untuk menghadirkan pengalaman autentik.
Revisi UU Pemilu, pergeseran fokus dari sanksi pidana ke sanksi administratif yang dinilai lebih memberikan efek jera kepada peserta pemilu.
Kampanye di era digital menuntut kreativitas, komunikasi yang lebih terbuka, serta kemampuan membaca karakter pemilih.
BLP Beauty, merek kecantikan lokal yang didirikan oleh Lizzie Parra, bekerja sama dengan Du Anyam, sebuah kewirausahaan sosial yang berfokus pada pemberdayaan perempuan
WARGA Jakarta dikejutkan oleh pemandangan tidak biasa pada Jumat, (18/7). Tiga unit mobil sport supercar dengan desain visual mencolok, bersama tiga truk LED bergaya futuristik,
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved