Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Najwa Shihab dan Ira Kusno Jadi Kandidat Moderator Debat Pilpres 2019

Insi Nantika Jelita
26/12/2018 20:52
Najwa Shihab dan Ira Kusno Jadi Kandidat Moderator Debat Pilpres 2019
(MI/ARYA MANGGALA)

KOMISI Pemilihan Umum (KPU) mengusulkan nama-nama moderator debat Pilpres 2019. Nama jurnalis senior Najwa Shihab dan Ira Kusno masuk dalam bursa usulan moderator tersebut. Adapun, empat nama lain yang diusulkan adalah Bayu Sutiyono, Tomi Cokro, Alvito Dinova dan Prabu Revolusi.

Sampai saat ini, KPU belum memastikan nama-nama moderator yang akan memandu jalannya debat Pilpres pertama yang akan diadakan pada Kamis, 17 Januari 2019 mendatang. Menurut Ketua KPU Arief Budiman keenam nama-nama tersebut akan menjadi moderator debat Pilpres 2019. "Iya, yang tadi disampaikan. Itu akan dibahas," terang Arief di Gedung KPU, Menteng, Jakarta, Rabu (26/12).

Baca juga: Ini Jadwal Debat Pilpres 2019 di Televisi

Dalam pemaparannya, KPU membuat komposisi nama-nama calon moderator dengan urutan debat pilpres. Usulan Debat I, yaitu Ira Kusno dan Bayu Sutiyono. Untuk Debat II, ada usulan Najwa Shihab dan Tommy Cokro. Debat III, ada usulan nama Najwa Shihab dan Prabu Revolusi. Untuk Debat IV, ada nama Ira Kusno dan Alfito Dinova. Debat terakhir, ada nama Najwa Shihab dan Ira Kusno.

Kemudian Arief juga menitip pesan untuk para moderator dan penyelenggara televisi agar tetap menjaga independensi dan menyiarkan debat dengan prinsip pemilu yang luber dan jurdil.

"Agar selalu menjaga independensinya dan menyiarkan debat dengan prisnip2 pemilu yang luber dan jurdil. Artinya tidak memihak kepada siapapun. Jadi mudah-mudahan siaran oleh media bisa berjalan lancar sesuai prinsip pemilu yang transparan, punya integritas, berkualitas juga." jelasnya.

Sampai dengan terakhir rapat KPU dengan timses masing-masing dan pihak media belum bisa mengambil keputusan soal penunjukan moderator pertama debat Pilpres 2019.

"Nanti kami akan rapat tanggal 28 Desember pukul 13.30 WIB untuk memutuskan moderator debatnya." tandas Arief. (OL-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Astri Novaria
Berita Lainnya