Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
PRABOWO Subianto berkunjung ke pengajian Majelis Tafsir Alquran (MTA), Kota Surakarta, Jawa Tengah, Minggu (23/12). Calon Presiden RI nomor urut 02 itu pun mengaku grogi karena belum pernah berbicara di hadapan majelis pengajian.
"Saya terus terang saja, Ustaz Ahmad Sukino (Ketua MTA), merasa agak grogi. Belum pernah seumur-umur saya bicara di hadapan majelis yang mulia seperti ini. Biasanya saya diminta ceramah soal kebangsaan, negara, ekonomi, militer, dan keamanan," akunya.
Dalam kunjungan tersebut Prabowo didampingi Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais, juru bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi Ferry Juliantono, dan politikus Partai Gerindra Bambang Riyanto.
Sebelum menyampaikan pidatonya, Prabowo menegaskan ia berbicara tidak dalam kapasitas sebagai calon presiden. Dia berbicara selaku individu anak bangsa dan warga negara Indonesia.
Dalam pidatonya, Prabowo kembali mengkritisi kebijakan negara saat ini yang menurut penilaiannya berada di jalan yang keliru, khususnya di bidang ekonomi. Kekayaan bangsa dan rakyat Indonesia disebutnya diambil dan dibawa keluar.
Prabowo juga mengulangi pernyataannya mengenai pendapatan per kapita rakyat Indonesia yang rata-rata kurang dari Rp30.000 sehari atau
Rp900.000 per bulan. Ini artinya, menurut dia, dari sisi pendapatan per kapita Indonesia setingkat dengan negara-negara miskin di Afrika.
"73 tahun merdeka kita setara dengan negara-negara kecil di Afrika, seperti Rwanda, Siera Leon, Haiti, Chad, dan pulau-pulau kecil yang kita tidak tahu di mana tempatnya," cetus Prabowo.
Di penghujung pidatonya, Prabowo kembali menyatakan bahwa dia memiliki bukti tertulis terkait hal itu. Substansi buku yang telah beredar selama dua tahun itu belum ada ahli ekonomi yang menyanggahnya, karena didukung dengan data statistik yang diambil dari dunia dan pemerintah Indonesia.
"Sebagian saya tinggalkan di MTA. Hari ini 1.000 buku diserahkan ke MTA. Saya tidak ingin nanti Prabowo disebut menghasut," tandasnya.(A-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved