Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Umat Muslim Diajak Tiru Rasulullah untuk Bangun Ekonomi Indonesia

Akmal Fauzi
20/11/2018 09:41
Umat Muslim Diajak Tiru Rasulullah untuk Bangun Ekonomi Indonesia
(MI/ROMMY PUJIANTO )

KETUA Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo (Jokowi)-Ma’ruf Amin mengatakan, dalam membangun Indonesia yang lebih baik di masa depan, umat muslim Indonesia yang merupakan mayoritas yang mengambil peran sangat besar sudah seyogyanya mengikuti langkah dan ajaran hidup yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW.

Menurutnya, Rasulullah yang memulai karier sebagai pedagang menjunjung tinggi kejujuran dalam menjalankan hidup sehingga dikenal sebagai Al-Amin, atau yang terpercaya.

Sikap itu, kata Erick harus digali dan dipelajari agar umat muslim Indonesia bisa mendapat sari tauladan yang menjadi energi positif untuk membangun bangsa dan negara.

“Banyak contoh yang telah diberikan Rasulullah selama hidup yang layak diteladani umat muslim Indonesia. Semua perjalanan hidup beliau sebagai pedagang, pengusaha, sekaligus pemimpin umat memberikan contoh tentang komitmen, kerja keras, dan optimistis dalam membantu orang lain,” ucap Erick Thohir dalam keterangan tertulis, Selasa (20/11).

Baca juga: Cawapres 01 dan 02 akan Hadir di Rakernas MUI

Pernyataan ketua tim pemenangan pasangan capres-cawapres Joko Widodo–Ma’ruf Amin untuk Pemilu 2019 itu dikaitkan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW (12 Rabiul Awal) yang jatuh pada Selasa (20/11).

Oleh sebab itu, Erick mendorong generasi muda dan milenial yang berjumlah 90 juta pada 2018, serta perempuan Indonesia yang mencapai angka 100 juta lebih, untuk mengembangkan potensi yang dimiliki demi membangun Indonesia dengan menomorsatukan kejujuran, berkomitmen, bekerja keras, dan selalu punya sikap optimistis.

“Dengan sumber daya umat Islam yang besar, baik di generasi milenial dan perempuan, saya yakin Indonesia bisa lebih maju secara ekonomi dengan cara melakoni kehidupan yang bersandarkan pada tingkah laku yang dicontohkan Rasulullah,” lanjutnya.

Ajakan terhadap generasi muda atau milenial, serta perempuan untuk menjadi penggerak ekonomi Indonesia dengan menjalankan usaha, seperti halnya Rasulullah, menurut Erick, akan punya dampak yang luas.

“Jika generasi muda dan perempuan Indonesia mencontohkan cara Rasulullah, dampak positif yang muncul bagi Indonesia sangat besar, yakni bisa terbangun kemandirian, bisa menyediakan lapangan kerja, membuat roda ekonomi bergerak, dan secara langsung mempererat persatuan,” tambah Erick. (OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya