Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Ma'ruf Tegaskan Dirinya adalah Alat untuk Bangun Negara

M Sholahadhin Azhar
04/11/2018 15:04
Ma'ruf Tegaskan Dirinya adalah Alat untuk Bangun Negara
(MI/Bagus Suryo)

CALON wakil presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin berkelakar mengenai dirinya yang dianggap menjadi alat Presiden Joko Widodo. Ia mengakui jika dirinya memang jadi alat, tetapi bukan untuk memenangkan pemilihan presiden 2019.

"Iya saya jadi alat, alat untuk membangun negara dan bangsa," kata Ma'ruf di Mudzakaroh Alim Ulama di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Minggu, (4/11).

Kelakar Ma'ruf disambut tawa ratusan ulama yang hadir. Pasalnya, selama ini, ia diisukan dimanfaatkan Jokowi. Padahal, kata dia, tidak ada iktikad buruk tersebut saat petahana meminangnya.

Jokowi, imbuh Ma'ruf, memintanya untuk melanjutkan kepemimpinan yang sudah dilakukan lima tahun belakangan. Ia jelas tidak menolak ajakan itu karena tujuannya mulia dan memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia.

Baca juga: Ma'ruf Minta Dukungan Ulama Jadi Referensi Umat

"Saya siap jadi alat membangun kemaslahatan bangsa. Memang kita tujuannya ke sana," imbuh Ma'ruf.

Dia juga menyampaikan rasa syukur atas pinangan Jokowi. Itu karena hanya petahana yang mengajak ulama untuk mengoptimalkan kepemimpinan di Tanah Air. Dengan demikian, kaum alim ulama tidak dianggap sebelah mata dan memiliki potensi membangun bangsa.

"Kita bersyukur ada yang mengajak ulama. Artinya ulama dianggap penting," kata Ma'ruf.

Menurut dia, sejauh ini, ulama tidak terlalu dimanfaatkan dengan optimal, khususnya terkait dengan permasalahan bangsa belakangan. Sering kali mereka tak dianggap sebagai unsur penting pembangunan bangsa.

"Ulama jangan hanya jadi pemadam kebakaran saja. Begitu apinya sudah mati ulamanya ditinggal," jelas dia. (Medcom/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya