Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
BAKAL calon Wakil Presiden Joko Widodo, Ma'ruf Amin, mengatakan, politikus Demokrat, Deddy Mizwar, diproyeksikan untuk menjadi salah satu juru bicara koalisi Indonesia Kerja (KIK). Ketua Umum nonaktif Majelis Ulama Indonesia itu mengatakan, dirinya sangat menyambut baik banyaknya tokoh baru yang memutuskan mendukung pemenangan Jokowi dan dirinya.
"Ini (Deddy Mizwar) calon juru bicara kita. Nanti Pak Deddy akan banyak mendampingi saya," ujar Ma'ruf usai pertemuan dengan Deddy di posko Cemara, Sabtu, (01/9).
Ma'ruf menambahkan, dalam pertemuannya dengan mantan Wakil Gubernur Jawa Barat itu, dia banyak bertukar pikiran mengenai kesiapan pelaksanaan kampanye hingga kondisi masyarakat. Dia juga berharap dengan masuknya tokoh seperti Deddy, harapan untuk membangun Indonesia yang sejahtera dan minim konflik ideologi dapat terwujud.
"Saya harap bisa wujudkan tidak ada konflik-konflik ideologi. Harus sudah disiapkan landasan menyongsong arus baru membangun ekonomi Indonesia, tak adalagi disparitas pusat dan daerah, yang kuat dan yg lemah, dan disparitas produk lokal dan global. Sehingga ekonomi kita tinggal landas pada 2024 pada saat adanya regenerasi kepemimpinan nasional oleh kelompok pemimpin muda milenial," ujar Ma'ruf.
Selain Deddy Mizwar, Ustaz Yusuf Mansur juga dikabarkan akan bergabung dengan tim pemenangan Jokowi dan Ma'ruf. Menanggapi hal itu, Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama itu mengatakan, komunikasi dirinya dengan Yusuf Mansur berjalan lancar hingga saat ini.
"Mudah-mudahan. Pak Deddy sudah di sini, Yusuf Mansyur kemarin ke rumah saya. Yusuf Mansyur kemarin bilang Pak Ma'ruf ini guru saya, jadi saya ikut guru saya. Apa ikut kampanye apa ndak, ikutnya sampai mana saya belum tahu," ujar Ma'ruf. (OL-1)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved