Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PARTAI keadilan sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional (PAN) tidak mempersoalkan penunjukkan Mantan Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso sebagai Ketua Tim Pemenangan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.
Meski belum dibicarakan dsecara resmi di antara koalisi partai pengusung, penunjukkan Ketua Dewan Pembina Gerindra tersebut sudah hampir pasti final.
"PAN sepakat dengan penunjukan Pa Djoko. Tidak ada masalah. Kita mengenal rekam jejak beliau dan sangat bisa untuk memimpin tim pemenangan nanti," kata Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, saat ditemui di acara HUT PAN ke-20, di Jakarta, Kamis malam (23/8).
Pada kesempatan yang sama Presiden PKS Sohibul Iman juga mengaku tidak memiliki persoalan perihal penunjukkan Djoko. Namun bagi PKS semua harus dibicarakan terlevih dahulu bersama partai koalisi.
"Prinsipnya PKS tidak ada masalah dengan Pak Djoko. Namun pembicaraan resmi bersama kan belum dilakukan. Ya kita tunggu saja," kata Iman.
Sebelumnya Dewan Pembina Partai Gerindra Hasyim Djojohadikusumo memastikan Djoko Santoso akan memimpin Tim Pemenangan Prabowo-Sandi menuju Pilpres 2019. (OL-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved