Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
TUDINGAN terkait Papua, membuat Menko Polhukam Wiranto menyatakan akan mengundang sejumlah perwakilan negara Kepulauan Pasifik untuk mengunjungi Indonesia dan juga Papua.
Duta Besar Kepulauan Solomon sudah hadir menemui Wiranto untuk membahas hal tersebut. "Info tentang bagaimana Indonesia membangun Papua, yang tidak sampai di teman-teman kita di negara Pasifik. Karena itu melalui utusan kita di Pasifik, kita minta ada kunjungan dari teman-teman dari Solomon untuk melihat langsung ke Indonesia, untuk melihat bahwa apa yang didapatkan soal informasi dari pihak lain itu tidak benar," terang Wiranto usai menemui Duta Besar Solomon di Kantor Kemenko Polhukam di Jakarta, Senin (23/4).
Menurut dirinya isu-isu seperti Indonesia menjajah Papua dan tidak melakukan pembangunan di sana hingga adanya perang yang menjatuhkan korban setiap hari, adalah sesuatu yang salah. Oleh sebab itu dirinya mempersilakan pihak Solomon untuk berkunjung ke Indonesia untuk melihat Jakarta, daerah lain di Indonesia termasuk ke Papua serta berbicara dengan masyarakat di sana.
"Kita bebaskan, kita minta apa yang mereka dengar sebelum melihat Indonesia itu tidak benar. Inilah cara kita untuk meyakinkan negara sahabat bahwa banyak informasi yang tidak benar dan diselewengkan," tutur Wiranto.
Lebih lanjut Wiranto menegaskan bahwa dirinya juga pernah ke Pasifik khususnya ke Nauru dan menjelaskan persoalan yang ada dengan negara negara Pasifik lain. Menurutnya para negara sahabat dari Kepulauan Pasifik memercayai penjelasannya, namun akan lebih baik lagi jika memang mereka datang langsung ke Indonesia untuk melihat situasi dan kondisi sebenarnya.
"Selain Solomon, akan ada lagi yang ke sini, ada banyak. Nanti mereka berturut turut ke sini. Terutama untuk perayaan 17 Agustus nanti saya akan undang kemari," pungkas Wiranto. (A-5)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved