Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Golkar Akhirnya Merapat Ke Kubu Ganjar-Yasin

Liliek Dharmawan
10/1/2018 20:51
Golkar Akhirnya Merapat Ke Kubu Ganjar-Yasin
(ANTARA)

PETAHANA Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo kembali mendapat amunisi baru setelah Partai Golkar Jateng merapat ke barisan pendukungnya. Dengan demikian, ada tambahan kekuatan partai setelah sebelumnya diusung oleh PDIP, Partai Demokrat, PPP dan NasDem.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Jateng Wisnu Suhardono menyatakan pada akhirnya Partai Golkar berlabuh ke petahana yakni Ganjar Pranowo.

"Secara pasti, Partai Golkar mendukung Pak Ganjar. Sekarang masih dalam proses, karena sesuai dengan peraturan KPU, maka ada pendaftaran ulang dengan masuknya Partai Golkar. Karena saya di sini, maka yang mengurus adalah teman-teman dari DPP Golkar. Jadi, Golkar telah menentukan pilihannya," tegas Wisnu di Purwokerto.

Wisnu mengatakan bahwa ada sejumlah pertimbangan mengapa kemudian PartaiGolkar menetapkan pilihannya ke Ganjar.

"Setelah DPP Partai Golkar melakukan kajian, maka dengan pertimbangan politik serta kinerja petahana, maka kemudian Partai Golkar menentukan pilihannya. MemangGolkar itu partai yang berisi banyak orang pintar sehinggapertimbangannya harus matang. Namun sekarang sudah ada kepastian," katanya.

Ia mengungkapkan bahwa Partai Golkar akan memberikan pengaruh cukup lumayan bagi petahana, apalagi partai tersebut memiliki 10 kursi di dewan.(OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Soelistijono
Berita Lainnya