Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Indo Barometer: 67,2 Persen Masyarakat Puas dengan Kepemimpinan Jokowi

LB. Ciputri Hutabarat
03/12/2017 14:05
Indo Barometer: 67,2 Persen Masyarakat Puas dengan Kepemimpinan Jokowi
(AFP)

MASYARAKAT masih merasa puas dengan kinerja Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Survei Indo Barometer merilis sebanyak 67,2 persen masyarakat sangat puas atau cukup puas.

"Secara umum tingkat kepuasan masyarakat adalah besar. Masyarakat yang menyatakan tidak puas hanya 28,5 persen," kata Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indo Barometer M Qodhari di Hotel Atlet, Jakarta Pusat, Minggu (3/12).

Tren tingkat kepuasan publik terhadap Jokowi semakin meningkat sejak MAret 2015 hingga November 2017. Sempat melemah hanya September 2015 yakni 46,2 persen.

Adapun alasan utama masyarakat puas karena meningkatnya pembangunan dengan total 49,9 persen. Selanjutnya karena dekat denganr akyat kecil sebanyak 17,5 persen.

"Posisi ketiga masyarakat puas dengan Jokowi adalah karena sesuai dengan janji yakni 7,4 persen," terang dia.

Namun, alasan masyarakat yang belum puas memilih Jokowi adalah karena pengangguran masih banyak sebesar 12,4 persen. Posisi kedua karena terlalu banyak pencitraan sebnyak 10,2 persen.

"Terakhir karena pembangunan belum emrata sebanyak 9,9 persen dan adapula listrik naik sebanyak 8,8 persen," tutup dia.

Pelaksanaan survei ini dilakukan di 34 provinsi Indonesia dan dilakukan kepada masyarakat di atas 17 tahun lebih sebanyak 1.200 responden. Margin error survei ini sebesar kurang lebih 2,83 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Metode dilakukan dengan multistage random smapling dengan pengumpulan data tangg 15-23 November 2017. Teknik pengumpulan data dengan wawancara tatal muka responden menggunakan kuesioner.(Medcom/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Soelistijono
Berita Lainnya