Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Generasi Milenial Dinilai akan Jadi Penentu Pemilu Mendatang

Arga Sumantri
21/11/2017 19:52
Generasi Milenial Dinilai akan Jadi Penentu Pemilu Mendatang
(Ilustrasi)

PEMILIH pemula dinilai bakal sangat berpengaruh di pemilu mendatang. Selain jumlahnya yang masif, kalangan yang belakangan lazim diistilahkan 'generasi milenial' itu juga diyakini lebih melek politik.

Peneliti Senior LIPI, Syamsuddin Haris mengingatkan, partai politik harus memperhitungkan betul-betul keberadaan generasi millenial di pemilu mendatang. Ia memprediksi keberadan pemilih pemula bakal signifikan memengaruhi dinamika politik nasional.

"Salah satu kunci bagi partai politik dalam meningkatkan elektabilitas di pemilu yang akan datang adalah bagaimana menarik simpati pemilih pemula," kata Syamsuddin di sela diskusi di Senayan, Jakarta, Selasa (21/11).

Mau tidak mau, kata Syamsuddin, partai politik harus segera menyusun siasat menggaet generasi milenial. Pendekatan khusus, jadi konsekuensi logis bagi partai politik jika tak ingin tergerus di pemilu nanti. "Konsekuensi logisnya harus memiliki pendekatan khusus bagi pemilih pemula," ujarnya.

Syamsuddin menyebut, karakter generasi milenial dalam berpolitik sangat tidak bisa ditebak. Sebab, mereka tumbuh di tengah beragam arus informasi yang kian mudah didapat. "Yang jelas pendekatannya, harus pendekatan milenial juga," ujarnya.

Setidaknya ada dua agenda pemilu di Indonesia dalam dua tahun ke depan, yakni Pilkada Serentak 2018, serta Pileg juga Pilpres 2019. Saat ini, partai politik calon peserta pemilu tengah diverifikasi pendaftarannya oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).(MTVN/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Soelistijono
Berita Lainnya