Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Merek Baru Polytron Siap Ramaikan Pasar Motor Listrik

Naviandri
15/11/2025 05:14
Merek Baru Polytron Siap Ramaikan Pasar Motor Listrik
Polytron siap meluncurkan motor listrik terbaru.(Dok.Polytron)

Setelah meluncurkan motor listrik FOX-R, Polytron kembali menyiapkan langkah besar berikutnya yaitu motor listrik  yang dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara lebih nyaman serta intuitif. Dan motor listrik tersebut akan diluncurkan pada Rabu (19/11). 

Melalui proses riset dan pengembangan internal yang mendalam, Polytron mendengarkan aspirasi pengendara urban, mereka yang ingin kendaraan yang tak sekadar bertenaga, tetapi juga ergonomis, mudah dikendalikan dan mendukung gaya hidup dinamis. 

Setiap garis desain, setiap sudut lekuk, hingga kenyamanan berkendara dirancang dengan tujuan sederhana yang bermakna sehingga membuat perjalanan harian terasa lebih ringan, lebih tenang dan lebih menyenangkan. 

Mobilitas urban selalu bergerak cepat, penuh ritme, dan tak jarang melelahkan. Di antara gedung-gedung tinggi dan jalanan yang padat, setiap perjalanan harian seringkali membawa tantangan yang sama. Biaya transportasi yang kian tinggi serta kelelahan akibat kendaraan yang menuntut banyak perawatan atau ketergantungan pada transportasi umum yang penuh sesak. Semua ini menjadi bagian dari realitas masyarakat urban yang mendambakan mobilitas lebih efisien, nyaman dan bebas repot.

Head of Group Product Electric Vehicie 2 Wheeler Polytron, Ilham Fachrian Fadly Jumat (14/11) menyatakan, Polytron memahami, di balik setiap kilometer yang ditempuh, ada cerita tentang waktu yang ingin dihemat, energi yang ingin dijaga dan ruang untuk menikmati hidup di tengah hiruk pikuk kota.

"Motor listrik terbaru ini bukan hanya melengkapi berbagai kisah sukses pencapaian FOX-R, tetapi juga simbol inovasi yang berakar dari aspirasi nyata pengguna. Saya mewakili komitmen Polytron untuk menghadirkan kendaraan yang lebih cerdas, lebih nyaman dan lebih sesuai dengan kebutuhan mobilitas perkotaan masa kini," ungkapnya.

Menurut Ilham, desain ergonomis, fitur lebih lengkap dan kenyamanan maksimal untuk mobilitas urban, semua menanti untuk mengubah cara kita menaklukkan mobilitas urban. Namun, apakah motor listrik terbaru ini dapat memenuhi ekspektasi dalam melanjutkan estafet sebagai motor Listrik Polytron dengan penjualan tertinggi di Indonesia.

"Semua rasa penasaran akan terjawab pada peluncuran resmi motor listrik terbaru Polytron yang dijadwalkan  pada Rabu (19/11). Polytron kini juga  telah merambah ke kanal pembelian online baik yang ada di website resmi Polytron.co.id maupun di kanal e-commerce official store," sambungnya. (E-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Heryadi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik