Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Jakarta Electric PLN Optimistis Kunci Gelar Proliga 2026

Khoerun Nadif Rahmat
05/1/2026 19:11
Jakarta Electric PLN Optimistis Kunci Gelar Proliga 2026
Pevoli putri Jakarta Electric PLN melakukan selebrasi bersama.(Antara)

Jakarta Electric PLN Mobile optimistis bisa mengunci gelar juara Proliga 2026, kasta tertinggi liga bola voli nasional yang akan dimulai bulan ini hingga akhir April nanti. Asisten Pelatih Jakarta Electric, Alim Suseno, mengatakan bahwa tim mereka benar-benar serius menyiapkan diri untuk kompetisi tahun ini dengan didukung komposisi skuad yang bagus.

"Kalau persiapan sekarang sudah semakin matang karena sudah berjalan dua bulan sejak November. Jadi, ke sini persiapan dari individu dan fisik sudah terbentuk. Insya Allah kami siap mengarungi Proliga tahun ini," kata Alim kepada pewarta.

Jakarta Electric PLN mengarungi Proliga 2026 dengan mayoritas pemain yang membela mereka musim lalu. Selain itu, mereka juga mendatangkan pemain asing Neriman Ozsoy dari Turki dan Celeste Elle Plak dari Belanda.

Ozsoy merupakan pemain yang memiliki rekam jejak panjang bersama tim nasional Turki dan berposisi sebagai outside hitter, sedangkan Celeste yang berposisi sebagai opposite hitter merupakan salah satu pilar penting Belanda dan dikenal sangat eksplosif.

"Kalau perubahan pemain pasti ada, tetapi mayoritas pemain masih berasal dari musim lalu. Kalau pemain asing berubah dua-duanya," ujar Alim.

Selain kedua nama pemain asing di atas, Jakarta Electric PLN juga diisi oleh komposisi pemain yang sudah malang melintang di kompetisi Proliga dan masuk line-up tim nasional voli Indonesia seperti Agustin Wulandhari, Ersandrina Devega Salsabila, Putri Andya, Poppy Aulia, Afra Hasna Nurhaliza, Khalisa Azalia Rahma, dan Dinda Syiffa Ammelia.

Selain itu, nama lain di dalam skuad mereka adalah Magda Rasya Azzahra, Tasya Aprilia Putri, Nabila Aura Noor Iskandar, Hanifa Nahda, Afifah, Miva Ratna Sari, Priliyanty Dharma Putri, dan Tanisa Nurma Saskia.

Suseno mengatakan bahwa selain karena persiapan dan komposisi pemain, mereka optimistis bisa bersaing tahun ini karena kekompakan skuad sudah benar-benar terlihat.

"Kalau dari kans, pertama kami bicara soal materi. Semua materi hampir sama di Proliga tahun ini. Tidak boleh meremehkan siapa pun, tetapi kami akan berusaha semaksimal mungkin. Dalam arti, mohon doa, semoga kami bisa," katanya.

Jakarta Electric PLN merupakan salah satu klub voli putri senior di Indonesia. Klub yang telah berdiri selama 22 tahun tersebut tercatat telah mengoleksi enam gelar juara dan empat kali runner-up Proliga.

Kompetisi Proliga 2026 akan dibuka pada 8 Januari mendatang. Di kategori putri, Jakarta Electric akan bersaing dengan Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Popsivo Polwan, Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, Jakarta Livin Mandiri, Bandung BJB Tandamata, dan Medan Falcons. (E-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik