Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
SERI Moto-GP di Belanda resmi ditunda. Awalnya, GP Belanda direncanakan berlangsung di Sirkuit Assen pada 28 Juni mendatang.
Namun, pemerintah Belanda memperpanjang aturan larangan kegiatan olahraga lantaran pandemi covid-19 hingga 1 September. “Sayang sekali langkahlangkah yang diumumkan pemerintah belakangan ini berarti TT Assen ke-90 akan ditunda sampai musim gugur atau sampai musim depan,” ujar pernyataan dari pihak Sirkuit Assen.
“Kami terus melakukan diskusi dengan Dorna Sports terkait situasi ini. Tentu pihak penyelenggara sangat kecewa. Namun, kami tetep mendukung penuh keputusan pemerintah,” lanjutnya.
Sebelum Belanda, Jerman juga karena korona sudah lebih dulu menunda penyelenggaraan Moto-GP di Sirkuit Sachsenring. Jerman diagendakan menjadi tuan rumah pada 19-21 Juni. Sementara setelah Belanda, Finlandia yang selanjutnya akan menggelar balapan di Sirkuit Kymiring. Namun, ada kemungkinan seri yang rencananya digelar 12 Juli juga bisa gagal terselenggara. (Mal/Autosport/R-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved