Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Penundaan Olimpiade Bantu Ekonomi Jepang Cepat Pulih

Ant
17/4/2020 04:35
Penundaan Olimpiade Bantu Ekonomi Jepang Cepat Pulih
Ilustrasi(AFP)

KETUA Komisi Koordinasi Komite Olimpiade Internasional (IOC) John Coates meyakini penundaan Olimpiade Tokyo ke tahun depan bakal membantu pemulihan ekonomi Jepang.

Menurut Coates, ada kemungkinan Jepang sebagaimana belahan dunia lain bakal menemui dampak ekonomi akibat pandemi virus korona yang saat ini tengah berlangsung. 

Sehingga,jelasnya, Olimpiade Tokyo bakal membantu Jepang pulih lebih cepat.

"Olimpiade bakal menjadi pemantik kebangkitan ekonomi. Mendorong industri pariwisata, kesempatan bagi pengelola hotel dan industri penerbangannya," ujar Coates.

Ia melontarkan pujian kepada Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe yang mengambil keputusan menunda Olimpiade Tokyo disertai peninjauan cermat.

"Saya pikir PM Abe seorang yang cerdas dan saya yakin ketika ia mengajukan penundaan Olimpiade Tokyo ke IOC sudah  mempertimbangkannyas stimulus ekonomi bagi Tokyo dan Jepang yang mungkin akan mengalami perlambatan," katanya.

Jepang saat ini tengah mempersiapkan pemberlakuan kondisi darurat nasional, tidak hanya di kota-kota besar, sebagai upaya memerangi persebaran korona.

Data WHO mencatat hingga 15 April terdapat 8.100 orang positif tertular korona dan 119 korban jiwa.(OL-8).



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus
Berita Lainnya