Headline
Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.
Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.
PENAMPILAN buruk Stefanos Tsitsipas di awal tahun ini berlanjut setelah petenis Yunani itu tersngkir di putaran kedua Rotterdam Terbuka setelah dikalahkan petenis Slovenia Aljaz Bedene, Kamis (13/2).
Petenis peringkat enam dunia yang tersungkir di putaran ketiga Australia Terbuka itu menyerah 7-5 dan 6-4 dari Bedene.
Bedene menyelamatkan lima break point sebelum memenangkan set pertama setelah melakukan break di gim ke-11.
Di perempat final Rotterdam Terbuka, Bedene akan berhadapan dengan petenis Kanada Felix Auger-Aliassime.
Baca juga: Medvedev Disingkirkan Pospisil di Rotterdam Terbuka
"Dia adalah pemain yang lebih baik di set pertama. Servisnya sangat apik," ujar Bedene selepas laga melawan Tsitsipas yang merupakan unggulan kedua.
"Namun, saya tetap fokus sehingga akhirnya bisa meraih kemenangan," imbuh petenis peringkat 52 dunia itu.
Tsitsipas yang menjuarai turnamen tutup tahun ATP Finals kini membukukan rekor menang-kalah 5-4 sepanjang 2020. (AFP/OL-1)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved