Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PASANGAN ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke babak kedua Malaysia Master 2020 usai mengalahkan pasangan Denmark, Mathias Boe/Mads Conrad Petersen, Selasa (7/1).
Berlaga pada Selasa (7/1) di Axiata Arena, Fajar Rian menang 21-17 dan 21-14. Pada awal gim pertama, kedua pasangan saling kejar mengejar poin. Mathias/Conrad bahkan sempat unggul 11-8 saat interval.
Baca juga: Ribka/Fadia Lolos ke Babak Utama Malaysia Master 2020
Selepas jeda, Fajar/Rian berhasil memaksimalkan peluang hingga akhirnya bisa menyelesaikan gim pertama dengan kemenangan 21-17.
Tidak jauh berbeda dengan gim pertama, pada gim kedua saling mengejar poin ditunjukan kedua pasangan. Fajar/Rian sukses mengakhiri interval dengan keunggulan 11-7. Permainan pun dituntaskan dengan kemenangan 21-14 untuk Fajar/Rian.
Hasil ini membuat pasangan peringkat kelima dunia ini mencatat kemenangan pertama dari tiga pertemuan kala berjumpa Mathias/Conrad. (OL-6)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved