Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Piala Presiden Basket Jadi Turnamen Pramusim

MI
19/11/2019 03:20
Piala Presiden Basket Jadi Turnamen Pramusim
Piala Presiden Basket Jadi Turnamen Pramusim(ANTARA)

PARA pencinta olahraga basket di Tanah Air akan kedatangan sebuah turnamen baru yang akan diikuti klub-klub ternama. Ajang bernama Piala Presiden itu akan digelar di GOR Sritex Arena, Surakarta, Jawa Tengah, pada 20-24 November.

Sebanyak sembilan tim yang biasa tampil di Liga Basket Indonesia (IBL) dipastikan ambil bagian di Piala Presiden, yakni Amartha Hangtuah, Bank BPD DIY Bima Perkasa Jogja, Louvre Surabaya, NSH Jakarta, Pacific Surabaya, Pelita Jaya Basketball, Prawira Bandung, Satria Muda Pertamina Jakarta, dan Satya Wacana Salatiga.

Ketua Panitia Pelaksana Piala Presiden Cahyadi Wanda, di Jakarta, kemarin, mengatakan Piala Presiden menyediakan hadiah dengan total sebesar Rp375 juta bagi juara pertama hingga peringkat keempat. Panitia juga menyediakan hadiah untuk suporter.

Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) menyatakan sangat mengapresiasi adanya Piala Presiden yang dinilai bisa dijadikan sebagai turnamen pramusim bagi klub-klub yang akan ikut IBL musim depan. (Ant/R-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Msyaifullah
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik