Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Biles Raih Medali Emas Ke-16 di Kejuaraan Dunia

Basuki Eka Purnama
11/10/2019 06:47
Biles Raih Medali Emas Ke-16 di Kejuaraan Dunia
Simone Biles(AFP/Lionel BONAVENTURE)

BINTANG senam Amerika Serikat (AS) Simone Biles mengaku terkejut dengan kesuksesannya setelah dia memperpanjang rekor pribadinya dengan meraih medali emas ke-16 di Kejuaraan Dunia dan yang kelima di nomor semua alat, Kamis (10/10), di Stuttgart, Jerman.

Pesenam berusia 22 tahun itu memenangkan medali ke-22 di Kejuaraan Dunia termasuk meraih medali emas di nomor beregu untuk tim AS.

"Saya sangat terhormat dan sangat senang," ujar Biles.

Baca juga: Biles Raih Medali Emas Ke-15 di Kejuaraan Dunia

Pesenam muda Tiongkok Tang Xijing, 16, meraih medali perak sementara pesenam Rusia Angelina Melnikova meraih medali perunggu.

Margin 2,1 yang diraih Biles atas Tang adalah yang terbesar di Kejuaraan Dunia dan sama dengan margin kemenangannya di Olimpiade 2016.

Biles memperpanjang rekor pribadinya sebagai pesenam putri terbaik sepanjang sejarah cabang olahraga senam. Biles kini hanya terpaut satu medali dari rekor yang dipegang pesenam putra Vitaly Scherbo yang memenangkan 23 medali.

Biles berpeluang memecahkan rekor Scherbo pada akhir pekan ini mengingat pesenam AS itu akan tampil di empat nomor final alat. (AFP/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya