Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
PEGOLF Amerika Serikat Trevor Simsby tetap kukuh di puncak klasemen Combiphar Players Championship setelah pada hari ketiga, dirinya mencetak 208 pukulan. Bermain di Parahyangan Golf Club, Bandung, Jawa Barat, kemarin, Simsby mencatatkan dua di bawah par dan membuat dirinya mengungguli Ryuichi Oiwa (Jepang) dan Wang Wei Lun (Taiwan) yang menempati urutan kedua dan ketiga di klasemen. Hari ini akan jadi laga penentuan siapa juara kompetisi tersebut.
"Sangat rumit dengan angin di sini. Anda harus benar-benar sabar dengan pendekatan Anda di lapangan. Tujuannya ialah untuk menempatkan bola sedekat mungkin di par lima," kata Simsby. "Saya mencari banyak birdie di sembilan hole pertama (front nine), tetapi ujian sulit di back nine (sembilan hole kedua) hingga selesai," sambung pria berusia 26 tahun itu.
Simsby kini hampir mendekati gelar pertamanya di sirkuit Asian Development Tour (ADT) setelah dua kali T4 di PGM ADT Penang Championship dan PGM Northport ADT Championship. (Des/R-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved