Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Hamilton Putuskan Istirahat Total Selama Jeda Musim Panas

Muhammad Al Hasan
07/8/2019 12:15
Hamilton Putuskan Istirahat Total Selama Jeda Musim Panas
Lewis Hamilton(AFP/Andrej ISAKOVIC)

PEMBALAP Mercedes Lewis Hamilton mengaku mulai penat dengan balapan. Ia ingin memanfaatkan jeda dua minggu pada Agustus untuk beristirahat total.

"Saya tidak begitu sehat musim ini. Beberapa kali saya terserang flu meski cepat sembuh. Namun, seperti banyak orang bilang, hal itu cukup mengganggu," kata Hamilton dikutip BBC.

"Oleh karenanya, selama jeda musim panas ini, saya benar-benar ingin fokus pada pemulihan, pemulihan nyata, dan benar-benar hanya berusaha memastikan saya kembali sesehat dan sebugar mungkin. Saya harus memastikan mendapatkan energi kembali," sambung Hamilton yang dilanda flu saat GP Jerman.

Jeda musim panas Formula 1 akan dimulai 9 Agustus dan akan berlangsung hingga 1 September.

Selama waktu tersebut, juara dunia lima kali itu ingin mengubah jam tidurnya dan menghabiskan sebagian besar waktunya bersama keluarga tercinta.

Baca juga: Ferrari Kesulitan di Sirkuit dengan Down-Force Tinggi

"Saya akan menghabiskan banyak waktu bersama keluarga," tegasnya.

"Selain itu, biasanya, saya seperti burung hantu dan cenderung susah tidur pada malam hari. Saya ingin mengubah kebiasaan itu," papar dia.

"Dan saya mungkin akan mencoba meditasi untuk itu, beberapa hal yang berbeda, gaya hidup yang lebih sehat. Teman dekat saya sudah melakukan hal yang sama," pungkas dia.

Hamilton saat ini kukuh di puncak klasemen sementara F1 dengan mengoleksi 250 poin. (Medcom/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya