Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Maverick Vinales Bantu Regenerasi Pembalap Qatar

Kautsar Halim
30/4/2019 23:40
Maverick Vinales Bantu Regenerasi Pembalap Qatar
Foto bersama Maverick Vinales dengan dua anak didiknya di Qatar Motorsports Academy.( Twitter Qatar Motorsports Academy)

MAVERICK Vinales berkontribusi nyata dalam pengembangan pembalap muda Qatar. Itu dia lakukan karena telah setuju bergabung dengan Qatar Motorsports Academy.
 
Vinales memang sudah bekerjasama dengan para pembalap muda saat menetap di Doha untuk melakoni MotoGP Qatar 2019. Ternyata, pengalaman itu sudah dia miliki sebelumnya di Spanyol.
 
"Saya sangat senang bekerja dengan para pembalap muda. Saya bahkan ikut mensponsori sebuah tim junior di Kejuaraan Spanyol," kata Vinales seperti dikutip dari Motogp.com.
Klik:Pochettino Tepis Isu Latih Milan

Vinales melanjutkan, kegiatan Qatar Motorsports Academy sangat menakjubkan karena terorganisir dengan baik dan dilengkapi fasilitas luar biasa. Bahkan katanya, aktivitasnya jauh berbeda dengan dunia MotoGP.

Melihat sisi positif itu, Vinales turut senang dan bertekad membantu Qatar Motorsports Academy agar terlihat dunia. Dia berharap kecintaan anak-anak kepada dunia balap semakin tinggi dengan hadirnya akademi tersebut.
 
"Saya langsung menikmati pertemuan pertama dengan anak-anak akademi di sini. Sungguh menyenangkan bisa melihat besarnya ketertarikan mereka," ujar Vinales.
 
"Komitmen Losail Circuit Sports Club dengan MotoGP dan olahraga roda dua sungguh impresif," tambahnya.
 
Maverick Vinales yang tergabung dengan tim Monster Energy Yamaha sedang bertengger di urutan 12 klasemen sementara. Dia bersama pembalap lainnya akan kembali berlomba di ajang MotoGP Spanyol, Minggu 5 Mei mendatang. (medcom/OL-9)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya