Headline

Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.

Fokus

Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan

Tsitsipas Raih Gelar ATP Keduanya

Basuki Eka Purnama
25/2/2019 08:00
Tsitsipas Raih Gelar ATP Keduanya
(AFP/CHRISTOPHE SIMON )

PETENIS yunani Stefanos Tsitsipas memenangkan gelar ATP keduanya, Minggu (24/2), setelah mengalahkan Mikhail Kukushin di laga final turnamen tenis Marseille.

Petenis berusia 20 tahun itu melanjutkan kiprah apiknya pada awal tahun ini, termasuk berhasil melaju ke semifinal Australia Terbuka, dengan meraih kemenangan 7-5 dan 7-6 (7/5),

"Meraih gelar juara adalah tujuan saya. Merupakan sebuah kepuasan dan kebanggaan besar bisa menjadi juara di tenis," ujar Tsitsipas yang meraih gelar pertamanya di Stockholm pada tahun lalu.

Baca juga: Kalahkan Isner, Evans Melaju ke Final Delray Beach Terbuka

"Saya sempat khawatir mengikuti turnamen ini karena tahu akan berhadapan dengan lawan-lawan hebat. Saya senang bisa melewati hal itu dan bermain baik untuk meraih kemenangan," imbuhnya.

Tsitsipas hadir di Marseille setelah menderita dua kekalahan beruntun dari Gael Monfills dan Damir Dzumhur. Namun, dia sukses menjadi juara tanpa kehilangan satu set pun. (AFP/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik