Tontowi/Liliyana Tingkatkan Konsentrasi di Semifinal

RM Zen
25/8/2018 19:35
Tontowi/Liliyana Tingkatkan Konsentrasi di Semifinal
(AFP PHOTO / ROSLAN RAHMAN)

USAI mengalahkan ganda campuran Hong Kong Hei Reginald Lee Chun/Hoi Wah Chau dalam nomor perorangan bulu tangkis Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (25/8), ganda campuran andalan Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir langsung mengevaluasi hasil pertandingan.

Saat dihampiri di mixzone usai menyelesaikan pertandingan, Owi/Butet menyempatkan diri menjelaskan hasil pertandingan tersebut kepada awak media.

Menurut Butet, mereka telah mengawali pertandingan dengan baik pada gim pertama, namun di gim kedua kita banyak melakukan kesalahan sendiri dan seperti terburu-buru, sehingga banyak memberikan poin mudah kepada pasangan Hong Kong.

"Angka kita terpaut cukup jauh, sehingga untuk mengejar angka lawan cukup sulit, akhirnya kita berdua sepakat memperbaiki permainan dan kembali fokus di gim ketiga," ujar Butet.

"Mungkin pengaruh lapangan dan angin juga, karena perkiraan saya bola bisa dipukul namun koq pas dipukul tidak kena. Jadi kesal sendiri," kata Owi menambahkan.

Di semifinal, Owi/Butet --sapaan akrab Tontowi/Liliyana-- akan berhadapan dengan ganda campuran ranking satu dunia dari China Zheng Siwei/Huang Yaqio yang sukses mengalahkan pasangan Jepang dengan dua gim langsung, 21-13, 21-15.

Menurut Owi/Butet, selain menduduki peringkat satu dunia, pasangan China tersebut memiliki percaya diri yang tinggi karena baru saja menjadi juara dunia. Walaupun di pertemuan terakhirnya pasangan Owi/Butet masih unggul, mereka akan tetap fokus untuk pertandingan berikut.

"Menjadi tuan rumah dan banyaknya dukungan masyarakat akan menyemangati kita, kita akan terus fokus untuk bisa mengalahkan mereka," ujar Butet. (OL-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya