Headline

Presiden Prabowo resmikan 80.000 Koperasi Merah Putih di seluruh Indonesia.

Fokus

Terdapat sejumlah faktor sosiologis yang mendasari aksi tawur.  

Jokowi Nonton Taekwondo di GBK

Budi Ernanto
19/8/2018 15:22
Jokowi Nonton Taekwondo di GBK
(MI/Ramdani)

PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) datang untuk menonton Asian Games 2018 Komplek Olahraga Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/8). Dia datang sekitar pukul 14.00 WIB dan menuju lokasi pertandingan taekwondo di JCC yang juga jadi arena gulat dan anggar.

Sesampainya di arena, Jokowi duduk di bangku VIP. Beberapa pejabat duduk di sekitarnya, seperti Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Menteri PAN & RB Syafruddin yang juga Komandan Kontingen (CdM) Tim Indonesia, dan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia Tono Suratman.

Menurut jadwal, pertandingan yang akan ditonton oleh Jokowi, ialah babak semifinal poomsae putri perorangan dan wakil Indonesia yang turun di nomor tersebut bernama Defia Rosmaniar. Bagi Defia, ajang yang diikuti dia kali ini merupakan Asian Games pertama untuknya. (OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya