Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Tuan Rumah PON 2024 Siapkan Pusat Olahraga Baru

Budi Ernanto
24/4/2018 18:35
Tuan Rumah PON 2024 Siapkan Pusat Olahraga Baru
(Ist)

SETELAH mendapat kepastian menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024, Aceh dan Sumatra Utara (Sumut) langsung menyatakan bakal membangun pusat olahraga baru. Pembangunan fasilitas itu nantinya akan disesuaikan dengan masing-masing cabang olahraga yang dipertandingkan di setiap wilayah.

Untuk di Aceh, telah disiapkan lahan seluas 2.500 hektare. Sementara di Sumut menyiapkan 100 hektare. "Di setiap provinsi bakal dipertandingkan 28 cabang olahraga. Untuk di Sumut, dana yang digelontorkan untuk membangun pusat olahraga yang ada di Kota Medan, mencapai Rp3,3 triliun," kata Ketua KONI Sumut John Ismadi Lubis di Jakarta, Selasa (24/4).

Sementara dari perwakilan Aceh, mengaku tidak ingat berapa besaran biaya yang dibutuhkan untuk membangun pusat olahraga itu. Namun, yang akan dibangun antara lain adalah lapangan panahan, arena angkat besi dan juga tarung derajat. Semua fasilitas tersebar di enam kota/kabupaten dan terpusat nantinya di Aceh Besar.

Sebelumnya, Muswarah Olahraga Nasional Luar Biasa (Musornaslub) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) memutuskan Aceh dan Sumatra Utara (Sumut) sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024. Wakil Ketua Umum IV KONI Inugroho mengatakan pemilihan tuan rumah itu dilakukan setelah peserta Musornaslub KONI melakukan pemungutan suara, Selasa (24/4).

Aceh bersama Sumut mendapat 24 suara dalam pemungutan suara yang dilakukan di Hotel Bidakara, Jakarta itu. Unggul atas Bali dan Nusa Tenggara Barat (NTB) yang mendapat delapan suara. Kemudian Kalimantan Selatan (Kalsel), mendapat dua suara. Para pemberi suara adalah perwakilan KONI dari 34 provinsi Indonesia.

"Menetapkan Aceh bersama Sumut sebagai tuan rumah PON 2024. Bali bersama NTB menjadi cadangan pertama. Kalsel jadi cadangan kedua. Aceh bersama Sumut harus segera melakukan persiapan sedini mungkin dan berkoordinasi dengan segala pihak terkait. Keputusan mulai berlaku sejak 24 April," kata Inugroho seusai memimpin Musornaslub. (A-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Agus Triwibowo
Berita Lainnya