Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
GUBERNUR Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mengajak masyarakat di seluruh Indonesia untuk melakukan wisata dalam negeri menjelang libur natal dan tahun baru (nataru). Hal itu dilakukan untuk membangkitkan geliat pariwisata nasional.
"Kita bangun optimisme, dan beberapa waktu lalu Pak Presiden bilang 'Pikniknya di dalam negeri dong'," kata Ganjar di Gedung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Jakarta, kemarin.
Lebih lanjut Ganjar menjelaskan, pemerintah daerah bersama Kemenparekraf juga berkolaborasi meningkatkan geliat wisata dalam negeri. Salah satunya melalui launching 100 Paket Wisata Dalam Negeri (Pak Wisnu).
Untuk Jateng, ada paket wisata yang masuk dalam daftar Pak Wisnu, yakni Wisata Religi Ziarah Walisongo, One Day Tour Solo Jeep Adventure and Shopping, dan Private Trip Mountain Merbabu.
"Senang, saya bisa diajak diskusi dan mempromosikan tiga masing-masing di provinsi sebagai satu destinasi untuk wisata lokal. Pak Wisnu, paket wisata nusantara," ujar Ganjar.
Ganjar pun memastikan Jateng mengambil peran dalam kolaborasi dengan daerah lain. Ganjar mencontohkan, salah satunya adalah wisata religi ziarah Waliaongo.
"Tentu kita tidak stand alone, Jateng, tapi kita berkolaborasi dengan tempat yang lain. Maka, tadi kita tawarkan, umpama yang religi, sunan-sunan yang ada. Mulai dari Cirebon, Jawa Tengah, sampai Jawa Timur satu paket," tuturnya.
Ganjar berharap, Pak Wisnu bisa menjadi penunjang untuk memenuhi target pergerakan wisatawan mencapai 1,4 miliar pada 2023. Target tersebut meningkat dari sebelumnya dengan 700 juta pergerakan wisatawan nusantara tahun 2022.
Sebab itu, Ganjar menyebut kehadiran Pak Wisnu menjadi bagian semangat liburan nataru. Ganjar pun kembali mengajak masyarakat untuk liburan di Indonesia saja. "Jadi, menurut saya ini bagian dari kita menyemangati menjelang libur Nataru, piknik di Indonesia saja," tandasnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengimbau Pemerintah Daerah untuk mengajak masyarakat berwisata di dalam negeri agar tidak terjadi defisit di sektor wisata.
"Sekali lagi, tolong masyarakat diajak. Pak Gubernur, Pak Bupati, Pak Wali Kota, ajak masyarakat untuk berwisata di dalam negeri saja," kata di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Kamis (29/9). (Ant/OL-13)
Baca Juga: Jadi Destinasi Wisata Keluarga, Pulau Untung Jawa Ramah untuk ...
Drama Korea Goblin yang beraliran fantasi romantis menunjukkan beberapa lokasi menarik dan ikonik, salah satunya Garden of Morning Calm.
KAI Wisata menyiapkan paket wisata Lawang Sewu Night Tour menikmati suasana gedung bersejarah Lawang Sewu yang ada di Semarang, Jawa Tengah.
Diharapkan ajang ini menjadi sarana efektif untuk menarik lebih banyak wisatawan asing ke Indonesia, yang pada gilirannya akan memberikan dampak positif terhadap perekonomian negara.
rumah adat Sulawesi Selatan yang mayoritas berbentuk panggung dengan keunikan ornamen dan filosofi di balik pembangunannya
Kuliner yang satu ini berada di Jalan Gempol Kulon, Kelurahan Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat.
Private tour ini cocok sekali untuk orang yang tidak ingin bergabung dengan grup lainnya dan menyusun destinasi yang diinginkan sendiri.
SETELAH menikah dengan Haldy Sabri, aktris Irish Bella tampak bulan madu dan momen kebersamaan mereka diunggah ke Instagram Irish Bella.
Kawasan Ranu Regulo ditutup sementara mulai 5 Februari 2024 hingga waktu yang belum ditentukan.
Kota Malang, dengan segala keindahan alamnya, telah lama menjadi destinasi favorit bagi para pencinta petualangan dan wisata alam.
Fasilitas di dalamnya pun cukup lengkap, mulai dari musholla, kamar mandi, warung, penyewaan alat kemping, spot foto, aula hingga halaman parkir.
Desa Wisata Pandanrejo di Purworejo menawarkan beragam atraksi alam bagi wisatawan, yang berkunjung ke Kawasan Perbukitan Menoreh.
Ada banyak destinasi wisata alam yang bisa dikunjungi di Indonesia, salah satunya destinasi yang masuk dalam kategori konservasi alam. Selain melihat keindahan alam,
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved