Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Harga Cabai di Magetan Tembus Rp110 Ribu/Kg

Rizal Fahlevy (MGN), Yuchri Prabudi (SB)
13/6/2022 15:41
Harga Cabai di Magetan Tembus Rp110 Ribu/Kg
Harga Cabai di Magetan Tembus Rp110 Ribu/Kg.(MGN/Rizal Fahlevy)

AKIBAT cuaca buruk, harga cabai rawit di sejumlah pasar di Magetan, Jawa Timur, meroket dalam beberapa pekan terakhir ini. Misalnya di Pasar Sayur Kota Magetan, harga cabai rawit saat ini mencapai Rp110 ribu per kilogramnya dari harga sebelumnya Rp60 ribu.

Harga cabai merah keriting yang sebelumnya Rp60 ribu per kilogram kini naik menjadi Rp90 ribu per kilogramnya. Cabai hijau awalnya Rp30 ribu/kg sekarang menjadi Rp50 ribu/kg.

"Penyebab harga naik, karena kurang pasokan dan musim panas dan hujan yang tidak menentu, menyebabkan banyak cabai yang busuk" ujar Pedagang Cabai di Pasar Sayur Magetan, Linda Purwati, Senin (13/6/2022).

"Naiknya harga ini berpengaruh kepada pembeli yang datang ke pasar, pembeli menjadi sepi dan berkurang," tambahnya.

Kenaikan harga juga terjadi pada sayur-sayuran, seperti tomat, kubis, bawang merah, dan bawang putih, yang kenaikannya mencapai Rp3.000 hingga Rp10 ribu per kilogramnya. (Ypb/A-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Irvan Sihombing
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik