Senin 14 Maret 2022, 13:45 WIB

Layanan Digital Banking Bank Jatim Alami Peningkatan di Masa Pandemi

mediaindonesia.com | Nusantara
Layanan Digital Banking Bank Jatim Alami Peningkatan di Masa Pandemi

Ist
Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman (kiri).

 

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk atau yang dikenal dengan Bank Jatim sukses melejitkan layanan digital banking-nya JConnect selama dua tahun pandemi berlangsung.

“Di masa pandemi perkembangan nilai nominal transaksi melalui layanan digital banking JConnect Mobile sukses melejit triple digit," kata Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman dalam keterangan kepada media, Senin (14/3).  

Pada  tahun 2019 ke 2020 nilai nominal transaksi bulanan melalui JConnect Mobile bertumbuh 115,7% dari Rp 486,12 miliar menjadi Rp 1,05 triliun.

Pada tahun 2020 ke 2021 melesat kembali 62,1 % dari Rp 1,05 triliun menjadi Rp 1,70 triliun.  Pada  tahun 2020 ke 2021 pengguna JConnect bertumbuh 38,4% dari 280.228 menjadi 387.797 pengguna.

“Perkembangan positif ini semakin memantapkan kami untuk terus mengembangkan layanan digital banking JConnect,” urai Busrul yang meraih penghargaan Top CEO BUMD dalam ajang Top BUMD Award 2021.

Baca juga: Profesional di Sumbagsel Siap Berkontribusi Membangun di Lima Provinsi

Pencapaian ini menandakan Bank Jatim di bawah kepemimpinan Busrul Iman sudah on the right track dalam menyusun strategi pertumbuhan layanan digital banking JConnect.

JConnect sendiri memiliki tiga pilar penting sebagai landasan pengembangan inovasi layanan digital yang dijadikan target audiens, yaitu Pemerintah Daerah (Pemda) dan ASN (Aparatur Sipil Negara), Pelaku UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah), serta Masyarakat umum.

 “Selain itu JConnect juga menargetkan para generasi muda (millennials) terutama mereka yang menyukai gaya hidup dinamis dan mengutamakan kemudahan dan kenyamanan dalam bertransaksi,” ujar Dirut Bank Jatim tersebut.

Sesuai dengan tagline JConnect yakni 'Koneksikan Semua Kemudahan', kini Bank Jatim terus mengembangkan layanan JConnect dan memperkaya fitur-fiturnya yang memberi kemudahan transaksi perbankan.

"Kemudahan itu antara lain, kemudahan transaksi pembayaran iuran PBB, BPJS, Pajak Kendaraan Bermotor, hingga Top Up saldo Gopay dan OVO dengan menggunakan aplikasi JConnect Mobile dengan mudah, cepat, dan aman," jelas Busrul. (RO/OL-09)

 

Baca Juga

Dok. KNP

KNP Edukasi Warga Cara Menangkap Ikan Ramah Lingkungan di Muara Enim

👤Ghani Nurcahyadi 🕔Minggu 01 Oktober 2023, 21:47 WIB
Bantuan ini sekaligus upaya KNP mengajak langsung para nelayan menggunakan alat penangkap ikan yang ramah...
MI/HO

Wamen ATR/BPN: 3.350 Rumah Ibadah Non-Masjid Telah Disertifikasi

👤Media Indonesia 🕔Minggu 01 Oktober 2023, 21:31 WIB
Ia berharap dengan penyerahan sertifikat ini dapat menambah nilai religiusitas, kekhusyuan, dan kenyamanan warga...
Ist

Galang Dukungan, Relawan Caleg PDIP Beri Bantuan Air Bersih di Kendal

👤Media Indonesia 🕔Minggu 01 Oktober 2023, 21:23 WIB
Relawan Sedulur Saklawase berhasil melibatkan sebanyak ratusan peserta dari berbagai kalangan masyarakat berkumpul di Kecamatan Mijen, Kota...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya