Headline

Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.

Fokus

Tidak semua efek samping yang timbul dari sebuah tindakan medis langsung berhubungan dengan malapraktik.

Disdik Sumsel Siap Gelar Sekolah Tatap Muka Mulai Juli

Dwi Apriani
10/6/2021 20:35

PEMERINTAH Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) memastikan siap menggelar sekolah tatap muka pada Juli mendatang. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel, Riza Pahlevi, Kamis (10/6).

Ia mengatakan dalam surat edaran Gubernur tersebut, bahwa pembelajaraan tatap muka (PTM) terbatas dilakukan dengan persetujuan orangtua siswa. "Makanya ada yang pro dan kontra. Tentunya maka nanti pembelajaran ini akan ada yang daring dan luring, jadi kombinasi," jelas dia.

Karena itu nantinya untuk PTM terbatas nanti akan diminta persetujuan wali siswa. "Jadi bagi yang setuju maka digelar secara tatap muka dan yang tidak tetap digelar secara daring," bebernya.

Sekolah yang telah memiliki data siswa untuk tatap muka nantinya bisa diatur bagaimana mekanismenya yang kita serahkan kembali ke sekolah. "Namun pelaksanaan PTM terbatas harus diatur misalnya soal jumlah siswa," tegasnya.

Untuk jam pelajaran kata Riza dalam pelaksanaan PTM juga dibatasi. "Kalau anjuran Pemerintah itu dua jam tapi ini kita batasi hanya batas 3 jam saja," beber dia.

Ia mengatakan dalam pelaksanaan PTM terbatas ini semua mengacu pada protokol kesehatan covid-19. Ditengah pandemi covid-19 ini, kata pembelajaran tentu tergangu dan ada ketertinggalan.

"Bukan kualitasnya tapi yang terpenting bagaimana guru dan orangtua memotivasi anak-anak agar semangat dalam belajar ditengah pandemi seperti ini," ungkap dia.

Gubernur Sumsel Herman Deru juga mengatakan pembelajaran tatap muka dipastikan akan berlangsung ditahun ajaran baru. "Kita akan segera memanggil komite untuk merapatkan hal ini. Sudah saatnya (tatap muka) tapi dengan cara yang sehat sehingga tidak menimbulkan kluster baru," pungkasnya. (OL-15)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya