Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
INDRAMAYU butuh perubahan serius untuk menuju maju dan bermartabat. Dengan potensi besar yang dimilikinya, salah satu daerah di pantura Jawa Barat itu akan mampu bersaing dengan daerah lain.
“Indramayu butuh pemimpin yang bisa membawa maju. Kami siap mengabdi bersama rakyat Indramayu yang menghendaki perubahan,” papar Nina Agustina yang menggandeng aktor Lucky Hakim untuk berkontestansi pada pilkada Indramayu.
Pasangan ini didukung NasDem, PDIP, dan Gerindra. Nina merupakan putri mantan Kapolri Da’i Bachtiar.
Adapun Lucky Hakim mengaku siap pulang kampung. “Saya siap bekerja untuk memperbaiki Indramayu di masa depan.”
Ketua PDIP Jabar Ono Surono mengaku total mendukung pasangan ini. “Mesin partai akan bergerak hingga ke tingkat RT dan RW.”
Indramayu sudah lebih dari 15 tahun dipimpin keluarga Irianto MS Syafiuddin alias Yance, kader Golkar. Setelah memimpin dua periode, Yance digantikan istrinya, Anna Sophana.
Di Jawa Tengah, koalisi NasDem-Gerindra mengganti pasangan calon yang mereka dukung menjelang pendaftaran. Jika sebelumnya mereka mengumumkan akan memajukan Mugiono-Ali Makhsun, saat masa pendaftaran mendekat, diganti dengan Mugiono-Gus Badruddin.
“Penggantian dilakukan setelah melakukan koordinasi dengan pertimbangan matang,” kata Sekretaris NasDem Demak, Suwarjo.
Mugiono tetap dipertahankan karena hasil sejumlah lembaga survei menunjukkan popularitasnya masih tertinggi. Dia merupakan Ketua DPRD Demak dua periode dan anggota DPRD Jawa Tengah.
Adapun Gus Badruddin ialah pengasuh pondok Pesantren Fatkhul Huda Sayung, Demak. Ia tokoh muda nahdliyin sekaligus Jamiatul Mubaligin. “Pasangan ini simbol nasionalis agamis,” tambah Suwarjo.
Pada Pilkada Desember, pasangan itu akan saling berhadapan dengan pasangan Eisti’anah-Joko Sutanto. Mereka didukung koalisi gemuk yakni PDIP, Golkar, PPP, PKB, PAN, dan Demokrat.
Sementara itu, langkah Ibnu Saleh-Herry Erfian di Bangka Tengah, Bangka Belitung, semakin lempang. Selain NasDem, mereka juga didukung Gerindra, Golkar, PKS, PPP, PAN, dan PKB. (UL/AS/RF/AT/JL/N-3)
Selama korupsi kepala daerah hanya dipandang sebagai kasus sporadis tanpa menyentuh akar permasalahan, praktik lancung ini akan terus berulang.
Dalam situasi tersebut, kemunculan partai baru justru memunculkan tanda tanya besar soal tujuan pendiriannya.
Pembaruan UU Pemilu merupakan mandat yang telah diberikan pimpinan DPR RI kepada Komisi II untuk dibahas secara mendalam.
DOSEN Departemen Politik dan Pemerintahan Fisipol UGM, Dr. Mada Sukmajati menilai, argumen Pilkada melalui DPRD atau Pilkada tidak langsung masih perlu didukung data ilmiah.
WAKIL Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, menegaskan bahwa DPR RI bersama Pemerintah telah sepakat tidak melakukan revisi UU Pilkada
WAKIL Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan penerapan pemungutan suara elektronik atau e-voting dalam pelaksanaan pilkada dapat menghemat anggaran secara signifikan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved