Headline
Pertambahan penduduk mestinya bukan beban, melainkan potensi yang mesti dioptimalkan.
Pertambahan penduduk mestinya bukan beban, melainkan potensi yang mesti dioptimalkan.
Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan
KEPOLISIAN Resor (Polres) Malang, Jawa Timur, secara gencar melakukan sosialisasi dan edukasi untuk mencegah bahaya penyebaran virus korona baru (covid-19) di wilayah hukum mereka. Berbagai hal dilakukan, di antaranya menginisiasi Gerakan Desa Seribu Gentong hingga memasang masker pada patung polisi Promoter di pintu masuk Tol Karangloh akses Tol Malang-Pandaan.
“Polres Malang menginisiasi Gerakan Desa Seribu Gentong. Nantinya dikembangkan di semua desa,” kata Kepala Polres Malang, Ajun Komisaris Besar Hendri Umar, kemarin. Gerakan Serigu Gentong ditujukan untuk menghidupkan kembali kearifan lokal di era modern. Kearifan lokal yang dimaksud ialah terkait kehidupan masyarakat di perdesaan yang sejak lama telah memahami dan mengimplemantasikan perilaku hidup bersih dan sehat.
Seperti kebiasaan warga menaruh gentong atau tempat air yang terbuat dari tanah liat dan berbentuk seperti tempayan besar di depan rumah. Hal itu dimaksudkan agar siapa pun saat akan masuk rumah terlebih dahulu mencuci tangan dan kaki mereka. Kini gentong di rumah-rumah warga dilengkapi dengan sabun dan hand sanitizer.
Kearifan lokal itulah yang dihidupkan lagi sebagai gerakan kultural untuk mencegah penyebaran covid-19. Peluncuran Desa Seribu Gentong di Desa Kuwolu, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, dilakukan bersamaan dengan memasangkan masker pada patung Promoter.
Terpisah, untuk mewujudkan rasa peduli dengan nasib wong cilik yang paling terdampak pandemi korona, Danrem 042/Garuda Putih, Kolonel Elphis Rudy, bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana, Vera Elphis, membagikan nasi kotak untuk makan siang kepada para buruh bongkar muat di Pelabuhan Pasir, Kasang, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi, kemarin.
Elphis mengatakan bantuan yang disambut gembira oleh para buruh bongkar muat itu merupakan salah satu bagian dari kegiatan sosial dari jajaran Korem 042/Garuda Putih bersama organisasi Persit Kartika Chandra Kirana guna meringankan derita warga akibat terdampak pandemi korona.
“Agar tepat sasaran, bantuan langsung diserahkan kepada warga yang benar-benar membutuhkan. Bantuan juga diupayakan menjangkau seluruh warga yang paling terdampak lainnya,” kata Elphis.
Tidak hanya memberikan bantuan kepada warga, untuk mengeliminasi risiko terpapar korona, Danrem menyebutkan pihaknya juga mengupayakan pemberian pemenuhan gizi kepada personel di jajaran Korem Garuda Putih serta keluarga mereka.
Di Kabupaten Manokwari, Papua Barat, guna meringankan beban kaum disabilitaskarena dampak penyebaran covid 19, Ketua DPW NasDem Papua Barat, Dominggus Mandacan, membagikan 20 paket bantuan sembako, kemarin.
Dominggus mengatakan penyerahan bantuan itu disesuaikan dengan data yang diterima. Ke depan, lanjutnya, tidak menutup kemungkinan bantuan itu akan ditambah sesuai kebutuhan. (BN/SL/AT/OL/MS/YP/AS/N-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved