Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

Bupati Kobar Bangun Monumen Tragedi AirAsia

MI
16/4/2015 00:00
Bupati Kobar Bangun Monumen Tragedi AirAsia
(MI/Koresponden)
PEMKAB Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah, memulai pembangunan Monumen Keselamatan Penerbangan di Pantai Umbang, guna mengenang jatuhnya pesawat AirAsia QZ 8501, pada 28 Desember 2014 lalu. Monumen dibangun untuk memfasilitasi keluarga korban untuk mengenang anggota keluarga yang telah tiada.

"Keluarga korban dan pemerintah bisa melakukan tabur bunga setiap 28 Desember di lokasi jatuhnya pesawat di perairan Selat Karimata dan mengunjungi monumen," papar Bupati Kotawaringin Barat Ujang Iskandar, kemarin.

Salah satu calon Gubernur Kalteng ini menyatakan ada tiga warganya yang terlibat secara sukarela dalam evakuasi itu, yakni Darsono, Rahmat, dan Pendi. "Selain kepada mereka, kami juga menyatakan terima kasih atas bantuan dari negara sahabat, seperti Australia, Singapura, Malaysia, dan banyak negara lain." (SS/N-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Admin
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik