Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Pelabuhan Ferry Batam Ingin Setara Singapura

Hendri Kremer
22/8/2019 10:05
Pelabuhan Ferry Batam Ingin Setara Singapura
Pleabuhan Ferry Batam, Kepri(Antara )

PELABUHAN Ferry Internasional Batam Centre dapat berkontribusi besar dalam percepatan pertumbuhan ekonomi di Batam Kepulauan Riau. Sehingga target  pertumbuhan ekonomi Batam di tahun 2019 bisa dicapai. Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Edy Putra Irawady mengatakan pihaknya menaruh harapan besar bahwa target pertumbuhan ekonomi Batam dan Kepri hingga akhir tahun 2019 adalah 7%. Saat ini hingga akhir triwulan II 2019 mencapai 4,66%.

"Keberadaan pelabuhan ini (Pelabuhan Batam Centre) juga berkontribusi untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi di Kota Batam," kata Edy di Batam, Kamis (22/8).

Untuk itu, ia mengingatkan agar terjadi peningkatan pelayanan guna memperlancar mobilitas pariwisata dan perdagangan ke berbagai negara.

"Mudah-mudahan ke depannya manajemen pelabuhan Ferry Internasional Batam Center ini dapat meningkatkan pelayanannya ke masyarakat. Utamanya wisatawan asing yang berkunjung ke Kota Batam," ungkapnya.

General Manager PT Synergy Tharada, Reza Slamet Riyadi pada kesempatan sama mengatakan kunjungan wisata mancanegara ke Batam meningkat setiap tahunnya. Pihaknya mencatat kunjungan Wisman mencapai 2 juta orang yang berkunjung ke Kota Batam.

"Kepadatan penumpang pelabuhan Ferry Internasional Batam pernah mencapai 25.000 penumpang dalam satu hari. Dengan diberikan kepercayaan itu, otomatis fasilitas penumpang fisik akan jauh lebih lapang," katanya.

baca juga: Setoran BUM-Des Capai Rp2,5 Miliar

Dengan keterbatasan luas area kawasan pelabuhan ini, hal ini tidak mengurangi semangat untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat kota Batam dan para pengunjung wisatawan asing. Dia melanjutkan, pihaknya berhasil melakukan perubahan dari tahun ke tahun secara signifikan, di mana terdapat pengembangan berbagai macam
kebutuhan teknis dan SDM, sehingga manajemen Synergy Tharada akan selalu memberikan pelayanan yang terbaik. Kedepannya Batam memiliki standar satu level dengan negara tetangga paling tidak Singapura. Sehingga berupaya meningkatkan pelayanan, fasilitas keamanan dan kenyamanan bagi penumpang. (OL-3)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya