Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Sekolah Sukma Bangsa Buka Pendaftaran Siswa Baru lebih Awal

Amiruddin Abdullah Reubee
26/2/2019 20:15
Sekolah Sukma Bangsa Buka Pendaftaran Siswa Baru lebih Awal
(MI/FERDIAN ANANDA MAJNI )

SEKOLAH Sukma Bangsa (SSB) di Kabupaten Pidie Provinsi Aceh, menerima calon siswa baru lebih awal. Pendaftaran dibuka untuk para calon siswa jenjang SD, SMP dan SMA tahun ajaran 2019-2020.

Sekolah Sukma Bangsa adalah sebuah lembaga pendidikan SD, SMP, dan SMA swata yang dikelola Yayasan Sukma. Lembaga ini didirikan oleh Media Group untuk menyahuti kondisi keterpurukan pendidikan di Aceh setelah pada 26 Desember 2004, bencana alam gempa bumi dan gelombang tsunami meluluhlantakkan wilayah pesisir provinsi bekas area konflik bersenjata tersebut.

Sekolah berkarakter dan mengharuskan budaya jujur kepada siswanya itu, menampung anak-anak korban musibah tsunami Aceh dan anak korban tanah longsor di Kabupaten Aceh Tenggara. Setelah beberapa angkatan lulusan sekolah tersebut dikenal sangat memuaskan, terutama menyankut moral dan karakter baik, Sukma Bangsa semakin diburu oleh warga Aceh dan provinsi lain di Indonesia.

Mereka ingin menyekolahkan putra-putri di sekolah yang memiliki pekarangan luas dan nan asri itu. Bahkan ada puluhan pelajar asal Mindanao, Filipina, yang bersekolah di SSB Pidie. Mereka adalah anak korban konflik bersejata yang ditampung di sekolah tersebut.

Sesuai informasi yang diperoleh Media Indonesia, pendaftaran murid baru sudah mulai dibuka 21 Januari dan berlangsung hungga 21 Maret 2019. Calon siswa SD akan dites kemampuan dan diwawancarai langsung.

Adapun calon siswa SMP selain wajib mengikuti tes tulis juga harus mengikuti uji wawancara langsung dengan panitia penerimaan. Semua calon siswa SMP dan SMA harus berkemampuan membaca Al-Quran.

Tes wawancara bukan saja untuk calon siswa, melainkan juga harus diikuti oleh orang tua bersangkutan atau wali yang bertanggung jawab. Bagi yang lulus semua tahapan itu akan dipersilakan mendaftar ulang pada 9-20 April 2019.

Kepala SMA Sekolah Sukma Bangsa Pidie, Mukhlisan Putra, kepada Media Indonesia, Selasa (26/2), mengatakan penerimaan siswa baru lebih awal antara lain untuk menampung calon siswa yang berpotensi. Apalagi sekolah itu sangat peduli terhadap karakter dan kejujuran siswa sebagai penerus masa depan bangsa.

"Berani jujur dan berani beda. Kecerdasan adalah target bersama" tutur Mukhlisan Putra. (A-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya